7 Contoh Kata-kata Pamit yang Sopan ketika Keluar dari Grup WA

wtfonline.mx
Ilustrasi, berpamitan keluar dari grup WA.
Penulis: Anggi Mardiana
Editor: Agung
10/11/2023, 07.05 WIB

Kata-kata pamit yang sopan diperlukan saat meninggalkan suatu tempat atau pekerjaan. Baiknya berterimakasih kepada grup, tim, staf, departemen, senior dan manajer melalui pesan perpisahan, email atau surat.

Ucapan selamat tinggal dan terimakasih bisa membuat hari terakhir di tempat kerja tidak terlupakan. Jika Anda memerlukan bantuan menyusun kata-kata tersebut, berikut beberapa contoh kata-kata pamit dari grup WA rekan kerja yang bisa digunakan sebagai referensi.

Contoh Kata-kata Pamit yang Sopan ketika Keluar dari Grup WA

Ilustrasi Kata-kata Pamit yang Sopan Keluar dari Grup WA Rekan Kerja (unspalsh.com)

Berikut beberapa contoh kata-kata pamit yang sopan keluar dari grup WA rekan kerja:

1. Contoh Kata-kata Pamit 1

Assalamualaikum. Hai teman-teman semuanya, seperti yang sudah diketahui bahwa hari ini merupakan hari terakhir saya bekerja di sini. Maka dari itu, saya pamit. Sebelumnya terimakasih atas pengalaman, ilmu, kenangan indah dan haru selama saya bekerja di sini.

Mohon maaf jika ada kesalahan yang disengaja maupun tidak. Sampai jumpa di lain kesempatan ya teman-teman!

2. Contoh Kata-kata Pamit 2

Hai, semuanya! Hari ini merupakan hari terakhir saya bekerja di kantor ini. Mohon maaf jika ada kesalahan dari ucapan maupun tingkah laku yang nyakitin teman-teman semua. Terimakasih atas semua pengalaman, ilmu dan kenangan manis pahitnya di sini. Pamit ya!

3. Contoh Kata-kata Pamit 3

Halo teman-teman, saya pamit ya! Terimakasih kak Putri, Kak Ita dan Kak Meta yang sudah mau membimbing saya dari freshgraduate sampai seperti sekarang. Maaf jika membuat banyak kesalahan. Terimakasih sudah sabar menghadapi tingkah laku saya selama ini. Sekali lagi, saya pamit ya!

4. Contoh Kata-kata Pamit 4

Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarakatuh, teman-teman semua. Berhubung hari ini saya terakhir bekerja di sini, saya mau mengucapkan terimakasih dan maaf kepada semua teman-teman semua. Maaf jika ada salah tindakan maupun lisan. Terimakasih atas kesempatan dan pengalamannya selama bergabung, saya pamit ya!

5. Contoh Kata-kata Pamit yang Sopan 5

Halo seperti yang sudah diketahui, hari ini merupakan hari terakhir saya bekerja di perusahaan ini. Saya izin keluar dari grup WA ya. Terimakasih, sampai jumpa semuanya!

6. Contoh Kata-kata Pamit 6

Assalamualaikum, selamat siang semuanya! Hari ini merupakan hari terakhir saya bekerja di perusahaan ini, sebelumnya mohon maaf jika ada banyak kesalahan selama saya bekerja di sini. Terimakasih atas kerja samanya selama ini, mohon izin pamit dan keluar grup ya. Sampai jumpa di lain waktu semuanya!

7. Contoh Kata-kata Pamit yang Sopan 7

Assalamualaikum Warohmatullahi Wbarakatuh. Teman-teman setelah bekerja selama 3 tahun di kantor ini, Hari ini merupakan hari terakhir saya bekerja sebagai content writer di sini. Terimakasih banyak atas pengalaman dan kenangannya. Mohon maaf jika banyak kesalahan, saya pamit ya!

Cara Pamitan Kerja yang Sopan

Cara Pamitan Kerja yang Sopan (Unsplash)

Dengan menuliskan kata-kata pamit yang sopan dari grup WA rekan kerja, kita tidak keluar begitu saja. Hal ini dilakukan sebagai bentuk saling menghargai dan menjaga silaturahmi satu sama lain meski tidak dalam satu grup lagi. Berikut cara pamitan kerja yang sopan:

1. Sampaikan Kata Sapaan yang Sopan

Ketika menyusun kata-kata pamit yang sopan melalui WhatsApp, Anda perlu menyadari siapa yang akan menerima pesan tersebut. Memberikan kata sapaan bisa membuat kenyamanan kepada penerima pesan.

2. Tujuan Mengirimkan Pesan

Jika ingin menyampaikan kata-kata pamit untuk atasan, sebaiknya jelaskan kenapa Anda pamit dan ucapkan terima kasih. Apabila kata-kata pamit untuk rekan kerja, ucapkan rasa terima kasih dan bahagia bisa bekerja di divisi atau tim yang sama.

3. Ucapkan Permintaan Maaf

Jangan lupa mengucapkan permintaan maaf sebelum pamit keluar. Sampaikan permintaan maaf atas perilaku atau perbuatan yang pernah dilakukan baik disengaja maupun tidak.

Demikian contoh kata-kata pamit yang sopan keluar dari grup WA rekan kerja. Ketika menyampaikan pamit jangan lupa pertimbangkan waktu yang tepat. Selain itu ucapkan kata maaf dan terima kasih.