Sinopsis Dosen Ghaib, Film tentang Teror Mencekam di Kampus

IMDb
Ilustrasi, cuplikan adegan film Dosen Ghaib.
Penulis: Anggi Mardiana
Editor: Agung
31/7/2024, 10.00 WIB

Sinopsis Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu ramai diperbincangkan. Konon ceritamya diambil dari kisah nyata yang sudah viral di media sosial. Film ini diproduksi oleh Dee Company, yang sukses dengan beragam cerita horor, seperti Khanzab, Vina Sebelum 7 Hari dan Siksa Neraka.

Trailer pertama film bioskop Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu telah dirilis di akun YouTube Dee Company. Trailer dengan durasi satu menit tersebut menampilkan kisah teror mencekam yang terjadi pada mahasiswa di lingkungan kampus.

Sinopsis Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu

Ilustrasi, cuplikan adegan film Dosen Ghaib. (IMDb)

Sinopsis Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu menceritakan teror mencekam yang dialami oleh empat mahasiswa di kampus. Di sana, beredar rumor tentang dosen ghaib bernama Pak Bakti yang digambarkan sebagai dosen galak dan penuh misteri. Konon memiliki kemampuan ghaib dan kerap memberikan nilai jelek tanpa alasan jelas.

Alur ceritanya dimulai saat empat mahasiswa yang terdiri atas Emir, Maya, Fattah dan Amelia dinyatakan gagal dalam mata kuliah Pak Bakti dan diwajibkan mengikuti kelas semester pendek. Awalnya, mereka mengikuti kelas seperti biasa, tanpa ada rasa curiga. Namun, suasana berubah saat salah satu mahasiswa menerima pesan bahwa kelas dibatalkan oleh dosen.

Kecurigaan semakin kuat saat ada serangkaian teror muncul dan mengakibatkan korban tewas dalam kejadian tersebut. Bagaimana kelanjutan sinopsis Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu? Anda dapat menyaksikan langsung filmnya di bioskop.

Daftar Pemain Film Bioskop Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu

Film horor Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu menampilkan beberapa aktris dan aktor ternama. Berikut daftar pemain film bioskop Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu:

  • Egy Fedly berperan sebagai Pak Bakti
  • Endy Arfian berperan sebagai Fattah
  • Shan Ryadi berperan sebagai Kiki
  • Ruth Maharini berperan sebagai Bu Joko
  • Rayn Wijaya berperan sebagai Emir
  • Anyun Cadel berperan sebagai Pak Jainal
  • Oce Permatasari berperan sebagai Bu Gita
  • Ersya Aurelia berperan sebagai Amelia
  • Annette Edoarda berperan sebagai Maya
  • Makayla Rose Hilli berperan sebagai Nisa

Film horor bioskop Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu akan tayang perdana pada 15 Agustus 2024 di seluruh bioskop Indonesia. Film horor ini diharapkan dapat memberikan pesan baik bagi penonton dan menyajikan cerita yang dekat dengan mahasiswa.

Film bioskop Dosen Ghaib, Sudah Malam atau Sudah Tahu merupakan salah satu film horor yang menggabungkan unsur thriller dan misteri. Pastinya dapat membuat penonton penasaran dan hanyut dalam suasana mencekam dari awal sampai akhir.