Manhwa action school di Webtoon mirip seperti manga yang berasal dari Jepang. Manhwa dan manga, keduanya merupakan komik, hanya saja Manhwa sebutan komik dari Korea. Manhwa memiliki berbagai genre, termasuk romansa, fantasi, pembunuhan, slice of life, komedi, hingga action.
Bagi penggemar cerita penuh aksi dan ketegangan, manhwa dengan tema action school dapat menjadi pilihan yang tepat. Genre ini, menawarkan cerita seru dengan latar belakang sekolah yang penuh dengan pertempuran, latihan, dan berbagai konflik.
6 Manhwa Action School Populer di Webtoon
Bagi Anda yang menyukai cerita memacu adrenalin, manhwa action school di Webtoon dapat menjadi pilihan menarik. Berikut beberapa rekomendasinya:
1. How to Fight
How to Fight menceritakan tentang perundungan yang dilakukan oleh teman-teman kelasnya terhadap Yoo Hobin. Suatu hari, saat Hobin sedang dirundung, ia mendengar teman-temannya membicarakan tentang Newtube (versi manhwa dari YouTube) yang dapat menghasilkan banyak uang dengan mudah.
Karena kondisi keuangannya yang sedang sulit, dan ibunya yang sedang dirawat di rumah sakit, Hobin pun tertarik untuk mencoba Newtube. Suatu waktu, salah satu temannya datang ke rumah Hobin untuk melakukan streaming di Newtube.
Dalam pertemuan tersebut, Hobin secara tidak sengaja mencabut kabel dan menumpahkan makanan ke temannya. Insiden terssebut, berujung pada perkelahian antara mereka yang terekam oleh kamera streaming Newtube hingga viral dan menyita perhatian banyak orang.
2. Lookism
Bagi pembaca setia Webtoon, manhwa ini mengusung genre action school dengan alur cerita yang unik dan menarik. Ceritanya berfokus pada Park Seok, seorang anak dengan tubuh gempal yang sering menjadi sasaran perundungan. Karena mengetahui tindakan bullying yang diterima Seok, ibunya memutuskan untuk menyuruhnya pindah sekolah.
Namun tidak terduga, ia terbangun dengan dua tubuh yang berbeda. Satu tubuhnya asli, dan satu lagi tubuh pria tampan yang tampaknya sempurna. Perjalanan Seok pun membawanya ke dunia gangster sekolah.
3. The Real Lesson
Manhwa The Real Lesson cukup populer di Webtoon, pertama kali tayang pada tahun 2018. The Real Lesson menceritakan latar belakang terbentuknya Badan Perlindungan Hak Pendidik di Korea.
Cerita dimulai dengan disahkannya undang-undang yang melarang guru memukul siswa. Namun, undang-undang tersebut malah memicu banyak aksi kekerasan dan bahkan tindakan kriminal dari siswa. Hal tersebut, membuat para guru kesulitan untuk bertindak dan mengganggu proses pembelajaran di sekolah.
Sebagai respons terhadap situasi tersebut, Na Hwan Jin diangkat memimpin Badan Perlindungan Hak Pendidik. Na Hwan Jin sendiri merupakan seorang guru yang mendapat wewenang langsung dari Menteri Pendidikan untuk menangani berbagai kasus kenakalan siswa, mulai dari perundungan hingga budaya perkelahian di sekolah.
4. Bad Guy
Cerita ini mengikuti Jiwoong Kang, seorang siswa SMA yang sangat polos dan baik hati. Ia selalu berusaha membantu siapa saja yang sedang menghadapi masalah, bahkan jika mengorbankan dirinya sendiri. Karena kebaikan yang dimiliki Jiwoong, ia sering dimanfatkan oleh teman-temannya.
Ternyata, Jiwoong bersikap baik bukan tanpa alasan. Ia melakukan semuanya karena wanita yang disukai Sujin. Saat pertama kali bertemu, Sujin mengungkapkan bahwa pria idamannya merupakan pria yang baik hati dan suka menolong orang lain, yang menjadi alasan mengapa Jiwoong berusaha menjadi pria baik seperti sekarang.
Namun, kenyataan pahit muncul ketika Sujin justru menjalin hubungan dengan seorang pria nakal yang sering mengganggu Jiwoong. Merasa kecewa dengan situasi ini, Jiwoong yang selama ini berusaha untuk baik akhirnya memutuskan untuk mengubah dirinya menjadi seseorang yang nakal, sama seperti pacar Sujin.
5. Weak Hero
Rekomendasi manhwa action school berikutnya yaitu Weak Hero, yang menceritakan tentang Sieun Yeon. Ia merupakan seorang siswa yang dikenal pintar dan rajin belajar. Meskipun tubuhnya kecil dan kurus, Sieun Yeon ternyata memiliki kemampuan berkelahi yang luar biasa.
Tanpa sengaja, Sieun yang lebih tertarik pada pelajaran malah terlibat dengan para preman dan petarung di sekolahnya, bahkan di sekolah-sekolah lain. Seiring berjalannya cerita, pembaca akan mengetahui alasan di balik sikap bengis Sieun saat berkelahi. Weak Hero pun menjadi salah satu manhwa action school yang populer berkat alur ceritanya yang menarik.
6. High School Soldier
Manhwa High School Soldier menggabungkan elemen kehidupan SMA dengan militer. Bercerita tentang seorang anak bernama Yoo Leejin, yang kembali ke Korea untuk hidup bersama keluarganya, dan menjalani kehidupan sebagai siswa SMA biasa.
Namun, dalam perjalanannya, Yoo Leejin mengalami kecelakaan pesawat yang mengerikan, dan ia satu-satunya yang selamat. Ternyata, selama ini Yoo Leejin telah dilatih sejak kecil untuk menjadi tentara bayaran, dengan tujuan bertahan hidup di dunia yang keras.
Manhwa action school menawarkan kisah yang seru dengan paduan antara kehidupan sekolah, dan konflik penuh aksi. Dengan latar belakang siswa yang terlibat dalam berbagai perkelahian, kekerasan, dan tantangan lainnya, manhwa di atas berhasil menghadirkan cerita yang penuh ketegangan dan adrenalin.