Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor, Senin (9/01). Pertemuan ini merupakan kunjungan luar negeri pertama Anwar sejak dilantik sebagai Perdana Menteri Malaysia pada November 2022 lalu.
Dalam pertemuan ini, Indonesia dan Malaysia menandatangani 11 Letters of Interest (LoI) atau surat ketertarikan investasi di Ibu Kota Nusantara (IKN) dan beberapa nota kesepahaman (MoU).
Selain Itu dibahas pula mengenai perlindungan pekerja migran dan kerjasama dagang kelapa sawit.
Usai pertemuan, Anwar Ibrahim kembali bertolak ke Malaysia pada Senin (09/01) sore.