Enam bulan sudah Indonesia dilanda pandemi Covid-19 sejak kasus pertama diumumkan oleh Presiden Joko Widodo pada 2 Maret 2020 lalu. Jumlah kasus positif sudah mencapai lebih dari 155 ribu orang dengan angka kematian melebihi 6.700 orang. Jumlah kematian yang membuat Indonesia menempati peringkat ke-18 dunia.
Berbagai upaya dan kebijakan dilakukan oleh pemerintah pusat dan daerah untuk memutus transmisi penyebaran Covid-19. Termasuk membentuk lembaga satuan tugas, komite kebijakan, keputusan presiden hingga dan peraturan pemerintah hingga kebijakan pembatasan sosial.
Walau begitu, vonis Indonesia gagal dalam menangani penyebaran pandemi ini tidak bisa dielakkan. Karena Indonesia dinilai belum mampu melandaikan kurva angka kasus, yang bahkan belum mencapai puncaknya.
Bagaimana pencapaian Indonesia dalam penanganan pandemi Covid-19 setelah 6 (enam) bulan? Sejauh mana peluang dan penanganan lanjutan dari pemerintah pusat dan daerah untuk melakukan tes yang masih, pelacakan, dan perawatan pasien penderita Covid-19?
Simak gambaran utuh mengenai kondisi terkini dan proyeksi dalam penanganan Covid-19 di Indonesia dalam program Katadata.co.id x KawalCOVID19: Update Indeks Kewaspadaan Covid-19 yang juga mengangkat diskusi bertema
"6 Bulan Covid-19 di Indonesia, Kapan Berakhirnya?"
Kamis, 3 September 2020 | 10.00 - 11.30 WIB
Bersama:
- Kolonel CKM (Purn.) dr. Achmad Yurianto (Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI)
- Ridwan Kamil (Gubernur Jawa Barat)
- Dr. Pandu Riono, MPH., Ph.D (Ahli Epidemiologi)
- Prof Herawati Sudoyo, M.S., Ph.D (Deputi Bidang Penelitian Fundamental Lembaga Eijkman)
- Ainun Najib (Pendiri KawalCovid-19)
- Aria Wiratma (Kepala Tim Newslab Katadata.co.id)
Host:
Desi Dwi Jayanti