Deddy Corbuzier Ungkap Laura Anna Minum Air Madu Kemudian Meninggal

Instagram/@edlnlaura
Laura Anna dan Deddy Corbuzier
Penulis: Hadi Mulyono
16/12/2021, 09.33 WIB

ZIGI – Meninggalnya selebgram Laura Anna menjadi kabar yang mengejutkan banyak pihak. Mantan pesulap Deddy Corbuzier merupakan salah satu orang yang terpukul mendengar berita Laura Anna meninggal.

Bagaimana tidak, kepergian Laura untuk selama-lamanya terjadi beberapa hari setelah mantan pacar Gaga Muhammad tersebut menjadi bintang tamu podcast Deddy Corbuzier. Terbaru, Deddy langsung angkat bicara terkait berita duka tersebut dan memberi kesaksian tentang betapa baiknya sosok Laura Anna.

Apa saja hal yang diungkap Deddy Corbuzier tentang Laura Anna yang begitu dikaguminya? Yuk, langsung saja simak berita selengkapnya di bawah ini. Keep scrolling!

Minum Air Madu

Dalam video berjudul GOODBYE LAURA... NETIZEN, DENGAR SAYA KALI INI ??- Deddy Corbuzier membeberkan satu hal yang dilakukan Laura Anna sebelum meninggal dunia. Menurutnya, Laura terus berjuang melawan keterbatasannya dan rasa sakit.

Setelah mengeluh asam lambung dan sesak napas, Laura Anna sempat minum air madu. Hingga akhirnya dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit Eka Hospital Cibubur pukul 10.13 WIB.

"Tadi pagi selelah dia minum air madu, dia tutup mata untuk selamanya. Itulah Laura yang saya kenal, dan periangnya luar biasa," kata Deddy Corbuzier dalam video yang diunggah hari Rabu, 15 Desember 2021.

Deddy mengungkapkan, sangat berterima kasih pada Laura karena sudah bersedia datang ke podcastnya dengan segala keterbatasan yang ia miliki. Laura, tambah Deddy, ketika itu masih selalu ceria, tertawa, termasuk berbagi hal-hal lucu. 

"Dan keluarga Laura sangat amat mandiri, tidak minta apa pun, tidak cari uang dari mana pun, ketika kita undang ke sini juga enggak nyebutin berapa bayarannya, walaupun mungkin mereka membutuhkan,” imbu Deddy.

Gratiskan Biaya Endorse

Sebagai selebgram dengan pengikut lebih dari 1,5 juta, tak bisa dipungkiri Laura Anna kerap menerima endorse yang menjadi sumber penghasilannya. Akan tetapi menurut kesaksian Deddy, saat Laura jatuh sakit, ia masih menerima endorse dan beberapa kali menggratiskannya.

"Dia itu tetap membuka jasa endorse dia supaya tetap bisa mendapatkan penghasilan dengan keadaan yang seperti itu, supaya bisa bantu biaya pengobatan dia sendiri, dan beberapa dari endorsement tersebut digratiskan sama Laura. Kalau emang orang-orang membutuhkan, digratiskan sama Laura,” ujar Deddy Corbuzier lagi.

Kekaguman Deddy terhadap Laura tak berhenti sampai di situ. Dia mengatakan, Laura ketika mendapat sejumlah bantuan uang justru ingin dialokasikan untuk membantu orang lain yang lebih membutuhkan khususnya anak-anak yatim.

Sebagaimana diketahui, Laura Anna dinyatakan meninggal dunia pada usia ke-21 tahun, Rabu, 15 Desember 2021. Laura sempat berjuang melawan kelumpuhan yang dialaminya akibat kecelakaan pada tahun 2019 gara-gara Gaga Muhammad mengendarai mobil dalam keadaan mabuk.