Profil dan Biodata Mezzaluna D'Azzuri: Agama, Umur, Anak Bimbim Slank
ZIGI – Mezzaluna D’Azzuri, anak bungsu Bimbim Slank diketahui sebagai ARMY, penggemar BTS. Dalam acara stasiun televisi lokal, Mezzaluna mengaku menyukai salah satu anggota BTS bernama Jimin.
Ternyata, Mezzaluna juga gemar menyanyi, diketahui ia sering mengcover lagu dan diunggah di YouTube pribadinya. Yuk simak profil dan biodata dari putri bungsu Bimbim Slank, Mezzaluna D'Azzuri di bawah ini!
Latar Belakang Mezzaluna D’Azzuri
Sudah menjadi rahasia umum, Mezzaluna D’Azzuri merupakan anak bungsu dari pasangan Bimbim Slank dan Reny Setiawati yang lahir di Jakarta pada 16 Februari 2001
Menurut Bimbim, nama Mezzaluna diambil dari bahasa Italia yang artinya memiliki bulan sabit. Sedangkan bulan sabit merupakan simbol Islam dan Bimbim berharap Mezzaluna kelak bisa menjadi seorang pemimpin.
Alasan memakai bahasa Italia, kala itu Reni, istri Bimbim sedang menyukai liga Italia. Mezzaluna diketahui memiliki adik yakni Tallulah Alami Hobi dan Terdan Maomettano Luke Almachzuni.
Bercita-Cita Sebagai Politikus
Meskipun ayahnya adalah seorang personil band, Slank, nyatanya Mezzaluna memiliki cita-cita yang bertentangan dengan ayahnya. Diketahui, Mezzaluna bercita-cita sebagai politisi, pejabat pemerintah atau menteri.
Pengakuan ini juga dibuktikan dengan pendidikan Mezzaluna yang menempuh pendidikan sarjana jurusan Antropologi dan Politik di salah satu universitas di Inggris.
Mezzaluna Rilis Single Lagu
Mezzaluna ternyata mewarisi bakat dari ayahnya dalam bidang musik. Pada September 2021, Mezzaluna merilis lagu bertajuk In Situ. Lagu ini merupakan proyek Mezzaluna yang sudah digarap sejak usianya 15 tahun dan merupakan ciptaannya sendiri.
Sebelumnya, Mezzaluna juga sering mengcover lagu di YouTube pribadinya seperti lagu Coldplay bertajuk Fix You. Selain suaranya yang merdu, Mezzaluna juga mahir memainkan alat musik gitar.
Mezzaluna Seorang ARMY
Euforia BTS ternyata juga dirasakan oleh Mezzaluna, putri sulung Bimbim tersebut mengaku dalam sebuah acara televisi lokal kalau dirinya merupakan penggemar BTS.
Mezzaluna sendiri menyukai salah satu anggota BTS bernama Jimin. Dalam di berbagai acara TV, Mezzaluna mengaku jika dirinya sering menyuruh Bimbim memilih salah satu anggota BTS.
Menyukai Seni Lukis
Selain bernyanyi dan bercita-cita sebagai politikus, Mezzaluna ternyata memiliki keahlian dalam bidang lukis. Bahkan Mezzaluna pernah menggambar ikan di celana dengan tinta warna merah.
Tidak sedikit Mezzaluna memperlihatkan keahlian melukisnya di media sosialnya, Instagram, seperti lukisan abstrak.
Biodata Mezzaluna D’Azzuri
- Nama Asli: Mezzaluna D’Azzuri
- Nama Panggung: Mezzaluna
- Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 19 Februari 2001
- Orang Tua: Bimo Setiawan Almachzumi (Ayah), Reny Setiawat (Ibu)
- Saudara: Tallulah Alami Hobi (Adik perempuan), Terdan Maomettano Luke Almachzuni (Adik laki-laki)
- Umur: 20 Tahun
- Agama: Islam
- Pendidikan: Antropologi dan Politik Universitas di Inggris
- Profesi: Penyanyi, selebgram
- Tahun Aktif: 2021 – sekarang
- Akun Instagram: @mezzaluna
- Akun YouTube: Mezzaluna
Sementara itu, Mezzaluna telah mengeluarkan single bertajuk In Situ yang rilis pada 23 September 2021. Saat ini, Mezzaluna tengah membuat lagu untuk persiapan album yang sudah ia rencanakan sejak 5 tahun yang lalu.