Lagu Levitating dari Dua Lipa Dituduh Plagiat oleh Band Reggae

YouTube.com/Dua Lipa
Dua Lipa
3/3/2022, 12.54 WIB

ZIGI – Penyanyi Dua Lipa tengah tersandung kasus dugaan plagiarisme untuk lagunya yang hits, Levitating. Single yang booming sejak tahun 2020 tersebut diduga menjiplak sebuah band reggae asal Florida, Amerika Serikat bernama Artikal Sound System.

Bagaimana kronologi Dua Lipa dituding plagiat oleh band tersebut? Seberapa besar kemiripan lagu Dua Lipa dengan Artikal Sound System? Simak artikel ini sampai habis ya!

Baca Juga: Alasan Dua Lipa dan Anwar Hadid Putus Usai 2 Tahun Pacaran

Lagu Levitating – Dua Lipa Diklaim Plagiat Band Artikal Sound System

Lagu Levitating yang dinyanyikan oleh Dua Lipa dituduh mencuri lagu band reggae asal Florida, Artikal Sound System untuk lagu Live Your Life. Dua Lipa digugat pada 1 Maret 2022 atas dugaan pelanggaran hak cipta. Single Levitating dirilis tahun 2020 sedangkan Live Your Live sudah dirilis tahun 2017.

Isi gugatan tersebut sangat singkat dan tidak merinci tentang bagaimana Dua Lipa diduga menjiplak lagu mereka. Namun, dalam dokumen itu menuliskan bahwa kedua lagu sangat mirip sehingga kemungkinan besar Levitating tidak diciptakan secara mandiri.

“Sangat tidak mungkin lagu Levitating dibuat secara independen,” demikian kata gugatan Artikal Sound System dikutip Zigi.id dari Billboard, Rabu, 3 Maret 2022.

Warner Records Juga Digugat

Belum cukup sampai situ, Artikal Sound System yang berdiri tahun 2012 menganggap Dua Lipa telah mendengarkan lagu Live Your Life sebelum membuat Levitating. Pasalnya, mereka mengklaim bahwa penyanyi 26 tahun ini memiliki akses untuk terhadap versi awal Live Your Life. Single tersebut merupakan bagian dari mini album Artikal Sound System bertajuk Smoke and Mirrors (2017).

Dikutip dari The GuardianLive Your Life tidak ada di Spotify dan telah diputar 34 ribu kali di SoundCloud. Namun, YouTube Nusoutu Records akhirnya merilis lagu Live Your Life pada 3 Maret 2022 dan ramai dikomentari oleh netizen yang ingin mendengarkan kesamaan lagu itu dengan Levitating.

Band ini juga menyebut label Dua Lipa, Warner Records, sebagai tergugat. Artikal Sound System mempertanyakan keuntungan yang kemungkinan mereka terima dari kesuksesan Levitating.

Sebagai informasi, lagu Levitating masuk dalam album kedua Dua Lipa yang bertajuk Future Nostalgia. Lagu ini sempat viral di TikTok pada tahun lalu yang dimana para konten kreator mencoba lip sync dan menyanyikan sesuai dengan tempo nadanya. Hingga saat ini, Levitating sudah diputar 446 juta kali di Spotify.

Perwakilan Dua Lipa dan Warner Music Group belum menanggapi Artikal Sound System terkait lagu Levitating yang dituduh plagiat.

Baca Juga: 10 Pesona Syifa Hadju, Masuk Nominasi Wanita Tercantik di Dunia 2021