Suara Azan Berkumandang di Trailer Film Escape from Mogadishu

Naver
Escape From Mogadishu
Penulis: Yasmin Karnita
24/6/2021, 17.26 WIB

ZIGI – Film Escape from Mogadishu dibintangi Jo In Sung merilis teaser perdana jelang penayangan di bioskop Korea Selatan tanggal 28 Juli 2021 mendatang. Satu hal yang menjadi highlight adalah dengan diperdengarkan suara azan pada awal video trailer.

Pada 21 Juni 2021, Lotte Entertainment akhirnya mengungkap trailer perdana film Escape from Mogadishu melalui channel YouTube resmi. Lantas apa yang akan diceritakan dalam film tersebut? Yuk simak ulasannya di bawah ini.

Sinopsis Film Escape from Mogadishu Diangkat dari Kejadian Nyata

Film Escape from Mogadishu mengambil latar ibukota negara Somalia, Mogadishu. Proyek akting terbaru garapan sutradara kondang Ryu Seung Wan ini diadaptasi ceritanya dari kejadian nyata.

Pada Januari 1991 silam, pejabat dari Kedutaan Korea Selatan dan Kedutaan Besar Korea Utara bekerja sama untuk melarikan diri dari negara Somalia saat perang saudara berlangsung. 

Sedangkan sinopsis film Escape from Mogadishu mengisahkan tentang Han Shin Sung (Kim Yoon Seok) yang bekerja sebagai duta besar Korea Selatan di Mogadishu, Somalia saat perang saudara mulai terjadi. Dia terjebak di gedung kedutaan bersama istrinya. 

Lalu ada sosok Kang Dae Jin (Jo In Sung) yang bekerja sebagai anggota dewan Kedutaan Besar Korea Utara di Mogadishu. Kedubes Korea Utara mengalami ancaman kekerasan yang sama dengan yang dialami oleh Kedutaan Besar Korea Selatan. Han Shin Sung dan Kang Dae Jin bekerja sama untuk membawa orang-orang dari kedua kedutaan keluar dari Somalia.

Suara Azan Berkumandang di Trailer Film Escape from Mogadishu

Dalam video trailer film Escape from Mogadishu yang dirilis beberapa waktu lalu, diawali dengan suara azan berkumandang di Mogadishu. Seperti diketahui, mayoritas penduduk Somalia memang menganut agama Islam.

Kemudian diperlihatkan sosok Han Shin-Sung berada di kursi penumpang mobil yang dikendarainya mendadak dihentikan oleh sejumlah orang bersenjata. Kala itu, suasana kota Mogadishu sudah mencekam. 

Perang saudara pecah di Mogadishu. Han Shin Sung, istrinya dan pejabat kedutaan yang lain terjebak di gedung kedutaan. Sementara Kang Dae Jin juga berusaha menyelamatkan diri.

Film Escape from Mogadishu akan menampilkan gambaran realistis tentang perang saudara yang terjadi tahun 1991. Mulai dari penduduk berlumuran darah, banyaknya bom hingga tangis air mata. Akankah orang-orang Korea tersebut berhasil keluar dari negara Somalia? Kita nantikan saja filmnya ya guys!

Syuting Film Escape from Mogadishu Rampung Sejak April 2020

Di lain sisi, syuting film Escape from Mogadishu sudah rampung sejak April 2020 lalu. Sebelumnya, Jo In Sung sempat dikabarkan mengalami cedera lutut setelah menyelesaikan proyek layar lebarnya itu. Untungnya, hal tersebut tidak mengganggunya selama proses produksi film Escape from Mogadishu

“Jo In Sung baru-baru ini menyelesaikan syuting untuk film baru sutradara Ryu Seung Wan. Mengenai apakah sakit lutut Jo In Sung disebabkan oleh pembuatan film, itu tidak ada hubungannya dengan pembuatan film. Dia menyelesaikan syuting dengan baik,” kata seorang perwakilan agensi terkait kondisi Jo In Sung bulan April 2020 lalu. 

Selain Kim Yoon Seok dan Jo In Sung, film Escape from Mogadishu juga dibintangi oleh jajaran aktor sekaligus aktris menjanjikan. Mencakup Heo Jun Ho, Jeong Man Sik, Kim Jae Hwa, Park Kyung Hye serta Koo Gyo Hwan. Sementara itu, film Escape from Mogadishu dijadwalkan tayang di seluruh bioskop Korea Selatan pada 28 Juli 2021 mendatang.

Tonton trailer film Escape from Mogadishu yang diawali dengan suara azan di bawah ini: