ZIGI – Aplikasi Livin' by Mandiri error pada 25 Februari 2022. Menurut pihak bank, promo Photobooks BTS di aplikasi menjadi penyebab transaksi tinggi dan server down.
Pernyataan tersebut diprotes oleh ARMY BTS. Kelompok penggemar pun berencana untuk memboikot promo merchandise tersebut. Simak selengkapnya di bawah ini.
Baca juga: Viral Kuil di Jepang Bernama BTS, Diyakini Langgar Hak Cipta
Kronologi Livin' by Mandiri Error Hingga Senggol ARMY BTS
Warganet dihebohkan dengan aplikasi digital Livin' by Mandiri tidak bisa diakses mulai pukul 10.00 WIB tanggal 25 Februari 2022. Tanggal tersebut bertepatan dengan hari gajian beberapa karyawan sehingga membuat beberapa orang menjadi khawatir.
"Resah banget nih user Livin by Mandiri erorr pas gajian," cuit akun @hrdbacot pada Jumat, 25 Februari 2022. Twit tersebut ditanggapi lebih dari 1500 komentar netizen.
Sistem eror ini membuat beberapa transaksi nasabah menjadi terhambat. Pihak bank mengatakan ada peningkatan transaksi dari ARMY BTS setelah Mandiri mengeluarkan diskon pembelian BTS The Fact Music Awards (TMA) 2021 Photobook Special Edition.
"Aplikasi Livin' by Mandiri error seharian karena diserbu ARMY BTS. Sedang ada promo Photobook BTS jika melakukan pembelian dari app Livin' by Mandiri," Akun @BigAlphaID memberikan penjelasan.
Nasabah yang membeli merchandise khusus dengan aplikasi Livin' by Mandiri berlogo kuning akan memperoleh diskon 30%, gratis ongkir, ditambah voucher belanja senila Rp50.000.
Pernyataan Bank Mandiri Diprotes ARMY BTS
Pernyataan yang dikeluarkan oleh pihak Mandiri dianggap tidak tepat oleh ARMY BTS. Pasalnya pre-order pembelian photobook BTS tersebut baru dimulai pada 1 Maret 2021. Sedangkan eror aplikasi dimulai pada 25 Februari 2022.
"PROMONYA BARU 1 MARET, NGAPAIN ARMY UDAH MULAI TRANSAKSI DARI SEKARANG? TRANSAKSI GHOIB?" protes salah satu ARMY.
Sementara itu penggemar BTS juga memperlihatkan beberapa admin Mandiri di Twitter yang menyebut aplikasi sedang dalam tahap pemeliharaan (maintenance).
Ada beberapa netizen yang juga memberikan pendapatnya terkait situasi tersebut,
"Padahal bisa jadi aplikasi mobile banking error karena hari ini bertepatan dengan akhir bulan bank juga," tulis akun @nsyrahsa. Sebagai informasi, 26 hingga 28 Februari bertepatan dengan hari libur, sehingga transaksi kemungkinan dimajukan ke tanggal 25 Februari.
ARMY BTS Rencana Boikot
Fans kemudian mengambil langkah lebih jauh. Kali ini, ARMY memutuskan untuk tidak membeli promo photobook BTS dari Livin' By Mandiri.
"Mulai tanggal 1 Maret tidak ada ARMY satu pun yang beli photobooks BTS melalui livin bank mandiri, hari ini seperti yang kita ketahui BTS ARMY dijadikan kambing hitam...," tulis akun @thasabaa.
"ARMY cuma mau ngingetin tanggal 1 MARET JANGAN BELI photobook BTS lewat LIVIN Bank Mandiri. Mending uangnya ditabung buat beli album comeback atau tiket konser nanti," seruan akun @jk_mytimeee
Informasi terbaru, aplikasi Livin' by Mandiri telah bisa diakses pada Sabtu, 26 Februari 2021 sekitar pukul 06.00 WIB. Diskon pembelian Photobooks BTS juga tidak mengalami pengunduran.
Baca juga: HYBE Labels Raih Pendapatan Tertinggi di Sejarah Kpop Rp12,4 Triliun