Dua Tokoh di Pusaran Kasus Jiwasraya dan Asabri

Dwi Hadya Jayani
17 Januari 2020, 11:58

Dua BUMN asuransi, PT Asuransi Jiwasraya dan PT Asabri, tengah dalam sorotan. Keduanya diketahui mengalami permasalahan dalam pengelolaan investasi.

(Baca: Babak Baru Kasus Dugaan Korupsi Jiwasraya)

Dalam kasus Jiwasraya, Kejaksaan Agung tengah melakukan penyidikan dan telah menetapkan lima orang tersangka dugaan korupsi. Sedangkan Asabri, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sedang melakukan audit untuk mengetahui potensi kerugian yang terjadi.

(Baca: Asabri Bantah Ada Korupsi, Luhut: Akan Terlihat di Hasil Audit)

Namun di dua kasus tersebut memiliki kemiripan. Investasi yang dilakukan oleh kedua BUMN ditengarai melibatkan dua pelaku yang telah lama malang melintang di pasar modal tanah air.

(Baca: Usut Dugaan Korupsi, Wamenhan Minta BPK Cepat Selesaikan Audit Asabri)

Keduanya adalah Benny Tjokrosaputro, pemilik PT Hanson International Tbk (MYRX) dan Heru Hidayat pemilik PT Trada Alam Minera Tbk (TRAM) dan PT Inti Agri Resources Tbk (IIKP).

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami