Strategi Hidup Berdampingan dengan Covid-19

Dwi Hadya Jayani
15 September 2021, 10:19

Pandemi Covid-19 belum dapat diprediksi kapan akan berakhir, tapi aktivitas sudah harus berjalan. Presiden Joko Widodo pun telah mengingatkan masyarakat untuk belajar hidup berdampingan dengan Covid-19.

“Kita harus memulai untuk menyiapkan transisi dari pandemi ke endemi dan mulai belajar hidup bersama Covid-19,” kata Jokowi di SLB Negeri 1 Yogyakarta, Jumat, 10 September 2021.

Selama berdampingan dengan Covid-19, masyarakat tetap perlu menerapkan protokol kesehatan (prokes). Pemerintah tengah menyiapkan transisi tersebut. Dengan demikian, kendati aktivitas akan lebih longgar, laju penularan virus tetap bisa ditekan.

Protokol kesehatan ketat terutama akan dipantau di enam aktivitas utama, seperti perdagangan, perkantoran, transportasi, pariwisata, keagamaan, dan pendidikan. Pemantauan ini bisa melalui aplikasi PeduliLindungi. Selain itu, akan dibentuk posko hingga satuan tugas prokes di fasilitas umum.

Vaksinasi akan terus digencarkan sehingga kekebalan kelompok (herd immunity) bisa cepat tercapai. Kemudian, testing akan dipacu di daerah dengan menyediakan minimal satu atau dua laboratorium.

Pemerintah berencana meningkatkan penelusuran kasus positif dengan menargetkan setiap satu kasus akan memeriksa 15 kontak erat dari pasien positif tersebut. Terakhir, perlu mempersiapkan tempat isolasi terpusat di daerah.

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami