Jonan Janjikan Masyarakat Adat & Pemda Papua 5-10% Saham Freeport

Arnold Sirait
4 September 2017, 19:43
Jonan
Arief Kamaludin | Katadata

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan membuka peluang kepada masyarakat adat Papua memiliki saham PT Freeport Indonesia. Hal ini disampaikan saat bertemu dengan beberapa perwakilan masyarakat adat Papua, di Kementerian ESDM.

Dalam pertemuan yang berlangsung sekitar 30 menit ini, Jonan menyarankan agar perwakilan masyarakat adat menulis surat dan bicara dalam forum pembahasan divestasi. Bahkan ia siap memfasilitasi mereka untuk berbicara. 

Advertisement

(Baca: Temui Jonan, Lembaga Adat Papua Minta Jatah Saham Freeport)

Bahkan Jonan menyebut dari 51%  divestasi saham PT Freeport Indonesia, sekitar 5-10% akan menjadi milik Pemerintah Provinsi Papua dan Pemerintah Kabupaten Timika. " Mungkin 5-10% itu sebagian untuk masyarakat adat. Itu kalau menurut saya,” ujar dia berdasarkan keterangan resminya, Senin (4/9).

Namun, menurut Jonan, pembahasan divestasi ini akan dipimpin oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Termasuk, kapan 51% saham Freeport diambil alih, kemudian harganya dan siapa yang akan mendapat saham itu.

Dalam pertemuan itu, Ketua Lembaga Musyawarah Adat Suku Amungme (LEMASA) Odizeus Beanal berharap perundingan divestasi saham Freeport juga melibatkan masyarakat adat. "Harapan kami ke depan, kesepakatan itu juga bisa didapat oleh pemilik ulayat dan juga masyarakat Papua dan Indonesia," ujar dia.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement