Pertamina Jual Produk Baru BBM Standar Euro 4 di 306 SPBU

Anggita Rezki Amelia
20 Desember 2017, 15:04
spbu
Arief Kamaludin|KATADATA

PT Pertamina (Persero) meluncurkan produk baru Bahan Bakar Minyak (BBM) merek Pertamax Turbo dengan kualitas tinggi (High Quality). Produk BBM ini merupakan jenis BBM yang sudah memenuhi standar emisi gas buang kendaraan Euro 4. 

General Manager Marketing Operation Region (MOR) III Jumali mengatakan produk Pertamax Turbo HQ kali ini berbeda dengan yang sudah pernah diluncurkan tahun lalu. Produk baru ini memiliki kadar sulfur di bawah 50 parts per million (ppm) dan berkadar oktan (RON) 98.

Sementara pada produk sebelumnya, kadar sulfur Pertamax Turbo yang lama masih lebih tinggi. "Pertamax Turbo HQ memiliki sulfur rendah di bawah 50 ppm. Ini sudah melalui uji emisi yang dilakukan di Institut Teknologi Bandung," kata Jumali di SPBU Lenteng Agung, Depok, Jawa Barat, Rabu (20/12).

Selain itu, Pertamax Turbo HQ memiliki  spesifikasi terbaru yang dapat mengurangi kadar karbon dioksida (Carbon Monoxide/CO), Hidrokarbon (Hydrocarbons/HC) dan Oksida Nitrogen (Nitrogen Oxides/NOx). Ini sejalan dengan upaya Pertamina meningkatkan kualitas lingkungan di Indonesia melalui pengurangan emisi gas buang. Produk ini dilengkapi ignition boost formula (IBF).

Pertamax Turbo HQ kini telah disalurkan melalui tiga Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) di MOR (Marketing Operation Region) III yakni Plumpang, Balongan, dan Padalarang. Sebagai tahap awal, Pertamina akan memasarkan produk ini di 306 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Jakarta, Bogor, Depok Tangerang, Bekasi, Banten, dan Jawa Barat. Volumenya 600 kiloliter (kl) per hari.

Menurut Jumali, pemasaran Pertamax Turbo HQ ini masih baru dilakukan di beberapa tempat karena pasokannya terbatas. Sebab, hanya kilang Balongan di Jawa Tengah yang berhasil memproduksi Pertamax Turbo HQ ini.

Namun, Pertamina juga menargetkan produk ini bisa terjual di seluruh wilayah di Indonesia. Adapun harga Pertamax Turbo HQ dibanderol sebesar Rp 9.350 per liter. 

(Baca: Pertamina Ragu Masyarakat Mampu Beli BBM Euro 4 Karena Mahal)

Direktur pengolahan Pertamina Toharso mengatakan produk Pertamax turbo ini tidak kalah dibandingkan dengan produk kompetitor seperti Shell yang mengeluarkan produk V-Power. Ini karena kadar oktan V-Power masih di level 95. "Turbo kami tidak kalah sama si “kuning”," kata dia.

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...