Katadata Show
KATADATA
Image title
Oleh
13 Agustus 2015, 00:35

Sertijab Menteri Baru

Presiden Joko Widodo resmi melantik sejumlah menteri baru di jajaran kabinet kerja. Beberapa nama baru masuk menggantikan menteri sebelumnya. Ada yang bergeser posisi, dan ada juga nama yang terpental dari Kabinet Kerja meski baru menjabat kurang dari setahun.

Menteri Perdagangan Rachmat Gobel dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Andrinof Chaniago terpental dari jajaran kabinet kerja.

Rachmat Gobel resmi menyerahkan jabatan Menteri Perdagangan kepada Thomas T Lembong hari ini. Dengan begitu, Gobel menjabat sebagai Mendag hanya 10 bulan. Sementara Andrinof Chaniago resmi menyerahkan jabatan Menteri Perencanaan Pembangunan Negara (PPN)/ Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) kepada Sofyan Djalil yang sebelumnya menjabat Menteri Koordinator Perekonomian.

Sejumlah menteri yang dilantik diantaranya Darmin Nasution yang menjabat Menko Perekonomian, Rizal Ramli yang menjabat Menko Kemaritiman, Pramono Anung yang menjabat Sekretaris Kabinet, Sofyan Djalil yang menjadi Kepala Bappenas, Luhut Binsar Pandjaitan yang menjadi Menko Polhukam, dan Thomas Lembong yang menjadi Menteri Perdagangan.

Tak lama setelah pelantikan, sejumlah menteri langsung mengadakan serah terima jabatan (sertijab).

Banyak peristiwa menarik yang terjadi selama sertijab, mulai dari sejumlah jurnalis yang selfie bersama menteri, hingga deraian air mata saat upacara sertijab berlangsung.

Editor: Arsip
    Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

    Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

    Ikuti kami