Survei Capres: Ganjar Dominan di Jateng, Prabowo Unggul di Kaltim

Image title
14 April 2022, 21:12
Petugas merapikan masker yang dipasang pada diorama suasana pemungutan suara di TPS saat Pemilu di Kantor KPU Jawa Barat, Bandung, Jawa Barat, Kamis (7/4/2022).
ANTARA FOTO/Novrian Arbi/wsj.
Petugas merapikan masker yang dipasang pada diorama suasana pemungutan suara di TPS saat Pemilu di Kantor KPU Jawa Barat, Bandung, Jawa Barat, Kamis (7/4/2022).

Nama Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, kembali menjadi tiga nama dengan elektabilitas tertinggi untuk menjadi presiden pada Pemilihan Umum (pemilu).

Kali ini, ketiganya selalu menempati urutan tiga besar pada survei Charta Politika Indonesia di Jawa Tengah, Kalimantan Timur, dan Nusa Tenggara Timur.

Advertisement

Ganjar mendapatkan elektabilitas tertinggi di dua provinsi, yaitu Jawa Tengah dan Nusa Tenggara Timur (NTT). Namun berada di posisi kedua di bawah Prabowo untuk Kalimantan Timur. Sedangkan Anies berada di posisi tiga untuk ketiga provinsi.

Di Jawa Tengah, dengan 10 nama yang diajukan pada survei, Ganjar memperoleh elektabilitas paling dominan dengan mendapatkan 70% dukungan responden. Prabowo di posisi kedua memperoleh 9%, dan Anies dengan 7% di posisi ketiga.

"Untuk elektabilitas calon Presiden, nama Ganjar Pranowo unggul jauh dari nama-nama lainnya," jelas Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya dalam rilis hasil survei pada Kamis (14/4). 

Selain tiga tokoh tersebut, di Jawa Tengah tokoh lainnya tak ada yang mendapatkan lebih dari 5%. Secara berurutan ada Sandiaga Uno (3%), Puan Maharani (1,8%), Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY (1,5%), Ridwan Kamil (1,3), Khofifah Indar Parawansa (0,8), Erick Thohir (0,4), dan Airlangga Hartarto (0,4%). Sisanya sekitar 4,8% responden belum menentukan pilihan.

Meski mayoritas warga di Jawa Tengah sudah menentukan pilihan pada Ganjar, tetapi banyak yang belum mengetahui bahwa pelaksanaan Pemilu akan digelar pada 2024. 

"Tingkat pengetahuan masyarakat Jawa Tengah terhadap pelaksanaan pemilihan umum tahun 2024 masih tergolong kecil diangka 56.0%," ucap Yunarto.

Untuk di NTT, Ganjar memperoleh elektabilitas 27,6%, unggul sekitar 6% dari Prabowo yang memperoleh 21,5% di posisi kedua. Pada posisi ketiga Anies memperoleh elektabilitas 9,6%. 

Selanjutnya secara berurutan adalah Puan (7,9%), AHY (4,6%), Sandiaga (4,0%), Airlangga (2,6%), Ridwan Kamil (1,3%), Erick Thohir (1,1%), dan terakhir Khofifah (0,4%).

Menariknya, di NTT jumlah pemilih yang belum menentukan pilihan masih cukup tinggi, mencapai 19,4%. Hal ini sejalan dengan tingkat pengetahuan masyarakat NTT yang mengetahui pelaksanaan pemilu digelar 2024. Masih ada 45,8% responden yang mengaku belum tahu pemilu digelar pada 2024, 

Halaman:
Reporter: Ashri Fadilla
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement