Reaksi Ganjar Pranowo, Setelah Namanya Muncul di Bursa Capres Nasdem

Aryo Widhy Wicaksono
17 Juni 2022, 09:45
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, menjadi salah satu nama yang masuk usulan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) partai Nasdem, sebagai bakal calon presiden (capres) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Ganjar mendapatkan dukungan 29 dari 34 DPW.

Menanggapi ini, Ganjar menegaskan dirinya merupakan bagian dari PDI Perjuangan. "Saya itu PDI Perjuangan," ucap Ganjar di sela-sela acara rapat Koordinasi Kepala/Wakil Kepala Daerah PDIP, di Lenteng Agung, Jakarta, Kamis (16/6) seperti dikutip dari Antara.

Meski begitu, Ganjar merasa tersanjung, dan mengapresiasi dukungan dari para DPW Nasdem, yang mengusulkannya menjadi bakal capres.

"Terima kasih mendapatkan kehormatan itu, tapi saya PDI Perjuangan," tegas Ganjar.

Pada kesempatan ini, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, menjelaskan partainya tidak akan mencampuri usulan nama capres dari partai lain, meskipun salah satu kadernya menjadi bagian di dalamnya.

“Bagi PDI perjuangan tentu saja kita tidak campur tangan rumah tangga partai lain,” jelas Hasto.

Hasto memastikan, bahwa segala urusan mengenai nama bakal capres dari PDI Perjuangan, akan menjadi kewenangan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

“Pak Ganjar tadi sudah menegaskan bahwa dia adalah PDI Perjuangan, tegak lurus pada disiplin partai,” kata Hasto.

Halaman:
Reporter: Antara, Ashri Fadilla
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...