Pergerakan Harga Emas Masih Belum Stabil

Image title
Oleh
7 Januari 2014, 00:00
2519.jpg
Arief Kamaludin | KATADATA
KATADATA | Donang Wahyu

KATADATA ? Beberapa hari terakhir harga emas bergerak naik, namun masih belum konsisten.Hal ini disebabkan dana yang mengalir ke pasar emas bisa beralih sewaktu-waktu ke bursa saham saat harga saham dunia mulai rebound.

Analis PT Soegee Futures Nizar Hilmy mengatakan koreksi yang terjadi di pasar saham dunia belakangan ini membuat pelaku pasar kembali menanamkan uangnya di bursa berjangka emas. Saat ini pasar saham terkoreksi sekitar 10-15 persen, namun dalam beberapa waktu ke depan kemungkinan pasar saham akan mulai menanjak.

Saat itu tiba, investor akan beringsut meninggalkan emas dan beralih ke aset yang lebih berisiko. Menurutnya, pasar bisa memanfaatkan kondisi ini untuk bertransaksi emas di bursa berjangka dengan durasi pendek (short term trading) ketika pasar saham dunia terkoreksi.

Analis PT Monex Investindo Futures Zulfirman Basir mengatakan secara fundamental harga emas berpeluang menguat seiring dengan peningkatan permintaan dari wilayah Asia. Menurutnya, investor tampaknya cukup yakin terhadap peningkatan permintaan fisik emas India setelah bank sentral setempat melonggarkan peraturan impor emas pekan lalu. Namun, Nizar berpendapat hal itu tidak akan menggerek harga emas secara signifikan. Kalau pun meningkat, kenaikan harganya terbatas dan hanya bersifat temporer.

Reporter: Redaksi
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...