Beban Dana Pemerintah Turun dalam Lelang SUN

Image title
Oleh
19 Februari 2014, 00:00
2973.jpg
Arief Kamaludin | KATADATA
KATADATA | Agung Samosir

KATADATA ? Beban dana  (cost of fund) pemerintah dalam lelang surat utang negara (SUN) mulai berkurang seiring dengan tren turunnya imbal hasil (yield). Penurunan imbal hasil tersebut merupakan respons atas kebijakan BI Rate pada level 7,5 persen.

Dalam lelang SUN Selasa (18/2) , pemerintah memanfaatkan momentum tersebut dengan menaikkan target penerbitan menjadi Rp 12,25 triliun dari target indikatif Rp 10 triliun. Dalam lelang kemarin, imbal hasil yang diminta investor berkisar 8,44 persen ? 9 persen. Lebeih rendah dari 5 Februari lalu antara 8,95 persen ? 10 persen.

Desmon Silitonga, analis PT Millenium Danatama Asset Management, mengatakan penyebab turunnya permintaan tersebut kemungkinan berasal dari investor perbankan. ?Penyebab lainnya karena seri di bawah 1 tahun tidak ada, padahal itu yang diminati perbankan,? kata dia seperti dikutip dari Bisnis Indonesia, Rabu (19/2). 

Reporter: Redaksi
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...