Bentuk Kabinet, Jokowi Resmikan Kantor Transisi

Image title
Oleh
4 Agustus 2014, 16:00
Jokowi & JK KATADATA | Arief Kamaludin
Jokowi & JK KATADATA | Arief Kamaludin
KATADATA | Arief Kamaludin

KATADATA ? Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) meresmikan kantor transisi untuk mempersiapkan program kerja pemerintahannya serta membahas pembentukan kabinet.

Kantor yang terletak di Jalan Situbondo Nomor 10, Menteng Jakarta Pusat itu dipimpin oleh Rini Mariani Soemarno, mantan Menteri Perdagangan era Megawati Soekarnoputri. Di kantor transisi tersebut, Rini dibantu oleh empat deputi yakni Andi Widjajanto, Hasto Kristiyanto, Anies Baswedan dan Akbar Faizal.

Advertisement

Mereka berlima akan bersama-sama menjabarkan visi-misi, sembilan program aksi dan seluruh janji Jokowi-JK menjadi serangkaian prioritas program aksi pemerintahan baru.

?Kantor transisi bertanggung jawab dalam komunikasi politik, mengelola kelompok-kelompok kerja, dan bertugas menjabarkan seluruh visi misi dan program aksi,? kata Jokowi dalam pernyataan persnya di Jakarta, Senin (4/8).

Jokowi dalam peresmian itu menegaskan, kelima orang anggota tim transisi tersebut tidak otomatis menjadi calon menteri. Meski begitu, Rini Soemarmo dikabarkan sebagai salah satu calon menteri di bidang perekonomian.

Agus Martowardojo, Gubernur Bank Indonesia (BI), mengharapkan administrasi Joko Widodo dan Jusuf Kalla dapat memilih anggota kabinet yang memiliki rekam jejak dan kapabilitas yang baik. Anggota kabinet tersebut juga mesti memiliki visi serta komitmen untuk bekerja sama di dalam pemerintahan.

?Kalau seandainya bisa ditemukan individu-individu yang integritas, kapabilitas, rekam jejak yang baik, visi dan komitmen yang baik juga, akan membuat ekonomi Indonesia semakin baik,? kata Agusseusai acara halal bi halal BI, di Jakarta Senin (4/8).

(Baca: Tantangan Jokowi: Dari Pangkas Subsidi Sampai Kabinet Non-Politisi)

Hal yang sama juga disampaikan Vera Eve Lim, Direktur Keuangan PT Bank Danamon Tbk. Dia berharap Jokowi, panggilan akrab Joko Widodo, dapat menyeimbangkan isi kabinetnya antara kalangan profesional dan politisi.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement