Dirut Pertamina Usulkan Penambahan Direksi

Image title
Oleh
1 Desember 2014, 12:21
Katadata
KATADATA

KATADATA ?  Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Dwi Soetjipto akan mengusulkan adanya pemabahan jajaran direksi setidaknya sebanyak tiga orang. Hal ini dimungkinkan mengingat pemerintah memberikan kesempatan untuk melakukan peninjauan ulang dan kajian dalam satu bulan.

"Memang tidak sebanyak yang dulu Mungkin akan kami usulkan tiga orang lagi. Ini kami akan tunjukkan karyawan bahwa kami efisien," tutur Dwi seperti dikutip Investor Daily (12/1).

Sebelumnya, Menteri Negara BUMN Rini Soemarno telah memangkas jajaran direksi Pertamina dari sembilan menjadi empat. Adapun direksi terpilih Pertamina adalah Arif Budiman, Yenni Handayani dan Rachmat Bambang.

Rini saat mengumumkan susunan direksi BUMN perminyakan itu menekankan pentingnya perampingan jajaran direksi untuk efisiensi. "Kami mendorong Pak Dwi melakukan efisiensi untuk manajemennya," ujarnya.

Tim Reformasi Tata Kelola Migas Fisal Basri menilai perampingan tersebut merupakah hal yang positif. "Bagus, dengan dirampingkannya direksi. Karena selama ini terjadi 'gemuk' di atas, karena tidak sesuai dengan prinsip manajemen," kata Faisal.

Menurut dia, jumlah direksi di Pertamina selama ini terlalu banyak sehingga perlu dirampingkan agar sesuai dengan prinsip manajemen yang baik.

Reporter: Redaksi
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...