Produksi Migas Merosot dalam Satu Bulan Terakhir

Anggita Rezki Amelia
19 Mei 2016, 16:31
migas
Katadata

Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) mencatat, penurunan produksi minyak dan gas bumi dalam satu bulan terakhir. Padahal, dalam tiga bulan pertama tahun ini, produksi minyak terus meningkat.

Mengacu data Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), produksi minyak pada Januari 2016 sebesar 819.000 barel per hari (bph). Kemudian meningkat menjadi 840.000 bph pada Februari dan Maret bisa mencapai 847.000 bph. Tapi, periode 1 April sampai 5 April, produksi minyak hanya 841.000. Sehingga rata-rata produksi minyak sejak awal tahun hingga 5 April adalah 836.000 bph. (Baca: Insentif Lambat, SKK Migas Ingatkan Produksi Minyak Bisa Setop)

Produksi minyak kembali turun menjadi 831.700 bph per 14 Mei 2016. Kepala Divisi Survei dan Pemboran SKK Migas Ngatijan mengatakan meski produksi menurun, capaian tersebut masih berada di atas target rencana kerja dan anggaran perusahaan (RKAP) yang sudah ditetapkan sebesar 827.800 bph sampai akhir tahun 2016. “Jadi 100,5 persen lebih tinggi,” ujarnya di Jakarta, Rabu (18/5). 

Tidak hanya minyak, produksi gas juga menurun. Selama periode 1 Januari hingga 14 Mei 2016, rata-rata gas yang diproduksi hanya 8.011 juta kaki kubik (mmscfd). Padahal per 5 April, rata-rata tahunan produksi gas bisa menembus 8.214 mmscfd, meskipun RKAP hanya menargetkan 7.825 mmscfd.

Realisasi Produksi 2016
Realisasi Produksi 2016 (Kementerian ESDM dan SKK Migas)

 

Halaman:
    Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

    Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

    Ikuti kami

    Artikel Terkait

    Video Pilihan
    Loading...