Jonan Minta Kepala BPH Migas yang Baru Kawal BBM Satu Harga

Anggita Rezki Amelia
27 Mei 2017, 07:00
Pelantikan Pejabat ESDM
ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Kepala BPH Migas yang baru Fanshurullah AS (kiri) berbincang dengan anggota Komite BPH Migas Henry Ahmad (tengah) dan Ahmad Rizal sebelum acara pelantikan di kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (26/5).

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan resmi melantik M. Fanshurullah Asa sebagai Ketua Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) hari ini. Saat pelantikan tersebut, Jonan menitipkan beberapa tugas yang harus dikerjakan Fanshurullah dalam memimpin BPH Migas.

Salah satu pesannya adalah Fanshurullah bisa fokus mengawasi program Bahan Bakar Minyak (BBM) Satu Harga. "Mengawal penerapan BBM satu harga. Ini penting. karena ini menjadi target pemerintah," kata Jonan, di Jakarta, Jumat (26/5).

Advertisement

Jonan menginginkan program BBM Satu Harga bisa dijalankan lebih maksimal. Tidak ada lagi perbedaan harga BBM yang dijual di setiap daerah seluruh Indonesia. Terutama di wilayah pelosok, yang biasanya menjual BBM dengan harga lebih mahal dari yang sudah ditetapkan pemerintah.

Di tempat yang sama, Fanshurullah mengaku siap mengemban tugas untuk mengawal BBM satu harga, khususnya di daerah tertinggal. Dia menyatakan akan terus mengawasi pembangunan infrastruktur BBM satu harga yang telah ditugaskan kepada PT Pertamina (Persero). 

(Baca: Kedekatan Pimpinan Baru SKK Migas dengan Menteri dan Wamen ESDM)

Saat ini Pertamina sudah memetakan 150 titik yang menjadi lokasi pembangunan infrastruktur BBM satu harga. Fanshurullah berharap proses pembangunan infrastruktur BBM ini bisa dipercepat, setidaknya bisa rampung seluruhnya tahun ini.

Menurut Fansurullah, seharusnya infrastruktur BBM Satu Harga lebih banyak dari yang sudah dipetakan Pertamina, yakni mencapai 237 titik. Hal ini mengacu pada data Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bapenas). (Baca: Infrastruktur BBM Satu Harga Bertambah Lagi di Papua)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement