GAP Tutup Semua Gerai di Indonesia Awal Tahun Depan

Michael Reily
29 November 2017, 19:56
promosi diskon
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Pengunjung melintas didepan poster promosi diskon salah satu toko di Grand Indonesia, Jakarta, Rabu (14/6).

Papan besar bertuliskan closing down sale up to 70% yang diletakkan depan pintu masuk gerai GAP di Grand Indonesia berhasil menarik perhatian pengunjung. Gerai itu merupakan salah satu gerai GAP di Jakarta yang bakal ditutup, selain empat gerai lainnya.

“Mau tutup, tapi masih lebih lama daripada yang lain,” kata seorang pegawai yang enggan disebut namanya, Rabu (29/11).

Ia mengungkapkan, gerai GAP di Pondok Indah Mall bakal ditutup pada 1 Desember. Setelah itu, gerai lain di Lippo Mall Puri juga akan menyusul, baru kemudian gerai di Grand Indonesia akan tutup pada akhir Februari 2018. “Sewanya sudah habis,” kata pegawai tersebut.

(Baca juga:  Retail Lain Berguguran, Transmart Buka 30 Gerai Baru Tahun Ini)

Menjelang penutupannya, brand pakaian asal Amerika Serikat tersebut memang menawarkan diskon besar untuk cuci gudang. Beberapa pakaian perempuan yang biasanya di atas Rp 300 ribu diobral dengan harga Rp 70 ribu. Sedangkan pakaian pria yang harganya hingga Rp 800 ribu mendapatkan potongan sampai 70%.

Sekitar pukul 12.00, waktu untuk makan siang, jumlah pengunjung gerai GAP di Grand Indonesia tampak ramai, meski tak ada antrean. Sementara, hanya ada 1 pegawai yang melayani para pembeli. Selain itu, hanya ada 1 petugas kasir yang melayani transaksi.

Halaman:
Reporter: Michael Reily
Editor: Pingit Aria
    Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

    Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

    Ikuti kami

    Artikel Terkait

    Video Pilihan
    Loading...