Astra Targetkan Kepemilikan 500 kilometer Jalan Tol

Ameidyo Daud Nasution
7 Desember 2017, 09:06
JEMBATAN TOL TRANS JAWA
ANTARA FOTO/Siswowidodo

PT Astratel Nusantara (Astra Infra) menargetkan operasional 500 kilometer jalan tol pada 2020. Hanya, perseroan belum berencana membidik proyek di luar Jawa.

"Sementara ini kami akan banyak di Jawa dulu," kata Direktur Direktur Bisnis dan Pengembangan Astratel Nusantara (Astra Infra) Rahmat Samulo dalam acara diskusi di Semarang, Rabu (6/12).

Anak usaha PT Astra International Tbk tersebut hingga saat ini mengoperasikan 352,6 kilometer jalan tol yang tersebar di seluruh Jawa. Keterlibatan Astra mulai dari kepemilikan saham 70% tol Tangerang - Merak, dan 100% tol Jombang – Mojokerto. Selain itu, perseroan juga memiliki 25% tol Serpong - Balaraja, 40% Kunciran - Serpong dan Semarang - Solo, dan 45% tol Cikopo - Palimanan.

(Baca juga:  Minat Jadi Operator Patimban, Astra Dekati BUMN dan Pemerintah)

Ketika disinggung soal wacana Waskita Karya (Persero) Tbk menawarkan sejumlah tol untuk dijual, termasuk Bekasi - Cawang - Kampung Melayu (Becakayu) untuk dijual, Rahmat mengakui dirinya masih bernegosiasi serius dengan Waskita saat ini.

Halaman:
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...