Temui Total di Prancis, Jonan Bahas Nasib Kontrak Blok Mahakam

Anggita Rezki Amelia
12 Desember 2017, 19:35
Jonan
ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf

Jelang tenggat berakhirnya kontrak Blok Mahakam akhir tahun ini,  Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan menyambangi kantor pusat Total E&P Indonesie di Prancis. Kedatangannya bersama perwakilan PT Pertamina (Persero) ini guna membahas nasib Blok Mahakam setelah kontrak berakhir.

Direktur Hulu Pertamina Syamsu Alam membenarkan adanya pembahasan Blok Mahakam dengan operator saat ini, yakni Total E&P Indonesie. Pertemuan yang juga dihadiri dirinya ini berlangsung Senin (11/12) lalu.

Pertemuan tersebut, menurut Syamsu berjalan sangat baik. ”Pada prinsipnya pak Menteri meminta Pertamina dan Total membahas secara business to business terkait dengan keinginan Total dan Inpex untuk berpartisipasi di Mahakam  setelah 2017,” kata Syamsu  kepada Katadata.co.id, Selasa (12/12).

Syamsu Alam mengatakan jika dalam pembahasan itu dicapai kesepakatan secara komersial, itu merupakan hal yang baik untuk semua pihak. Namun, apabila tidak tercapai kesepakatan, Menteri ESDM menyampaikan kepada Total untuk tetap dapat melakukan investasi di Indonesia.

Apalagi, kesempatan berinvestasi di Indonesia tidak hanya di Blok Mahakam. “Peluang bisnis di Indonesia masih terbuka lebar tidak hanya terbatas di Blok Mahakam,” ujar Syamsu.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...