Kementerian ESDM Perpanjang Masa Lelang Jabatan Dirjen Migas
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memperpanjang masa lelang jabatan Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas). Perpanjangan ini dilakukan untuk memberi kesempatan pelamar mengajukan berkas.
Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Ego Syahrial mengatakan, perpanjangan tersebut hanya untuk mengakomodasi peserta yang ingin ikut lelang agar lebih punya waktu menyiapkan dokumennya.
"Tidak ada alasan khusus, hanya memberikan kesempatan lebih luas saja," ujar Ego kepada Katadata, Selasa (2/1). (Baca: Jonan Angkat Ego Syahrial Jadi Sekjen ESDM, Pos Dirjen Migas Dilelang)
Perpanjangan masa lelang jabatan dirjen Migas ini pun sudah muncul di laman resmi Kementerian ESDM. Berdasarkan surat pengumuman Nomor 0071 Pm/72/SJN.P/2017 yang dikeluarkan pada 29 Desember lalu, batas waktu pendaftaran dan penyerahan berkas yang semula berakhir pada 29 Desember 2017, diperpanjang sampai dengan 5 Januari 2018.
Dengan adanya perpanjangan tersebut, Kementerian ESDM menghimbau bagi yang telah mendaftar namun belum mengirimkan berkas atau belum melengkapi berkasnya, diberikan perpanjangan waktu untuk mengirim dan melengkapi berkasnya.
Setidaknya ada beberapa persyaratan umum yang wajib dipenuhi peserta untuk mengikuti lelang jabatan dirjen migas. Persyaratan tersebut yakni peserta berasal dari PNS, dan juga memiliki kualifikasi pendidikan paling rendah sarjana atau diploma IV pada bidang studi yang sesuai dan menunjang tugas dan tanggung jawab yang akan diemban.
(Baca: Lantik 23 Pejabat, Menteri ESDM Ingatkan Tak Berpolitik)
Selain itu, diutamakan yang telah mengikuti dan lulus Diklat Kepemimpinan tingkat III dan atau tingkat II (Diklat kepemimpinan tingkat III dan atau tingkat II). Peserta juga harus memiliki kompetensi teknis, kompetensi manajerial, dan kompetensi sosial kultural sesuai standar kompetensi jabatan yang ditetapkan. Kelima, memiliki rekam jejak jabatan, integritas, dan moralitas yang baik. Keenam, sehatjasmani dan rohani.
Ego mengatakan sejauh ini sudah ada sekitar 10 peserta yang sudah mendaftarkan diri mengikuti lelang. Sebelumnya Ego pernah mengatakan ada beberapa kriteria Dirjen Migas yang dicari Kementerian ESDM. Salah satunya berpengalaman minimal tujuh tahun di sektor hulu minyak dan gas bumi.
Dirjen Migas yang baru nanti juga diharapkan bisa memangkas birokrasi dan membuat perizinan lebih sederhana. "Birokrasi yang sekarang kami rasakan masih belum efisien," kata Ego pada Jumat, (8/12).