Jokowi Angkat Bos Lembaga Sandi Negara sebagai Kepala Badan Siber

Ameidyo Daud Nasution
3 Januari 2018, 19:00
ilustrasi Hoax
Arief Kamaludin|Katadata

Presiden Joko Widodo hari ini melantik Djoko Setiadi sebagai Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN). Djoko sebelumnya merupakan Kepala Lembaga Sandi Negara (Lemsaneg) yang dilebur dengan Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika menjadi BSSN.

Pelantikan dihelat dihelat di Istana Negara, Jakarta, Rabu (3/1). Pelantikan ini seiring adanya Keputusan Presiden Nomor 130P Tahun 2017 tentang pemberhentian Kepala Lemsaneg dan pengangkatan Kepala BSSN.

Jokowi mengatakan BSSN merupakan lembaga penting dalam mengantisipasi perkembangan dunia siber saat ini, "Karena pertumbuhannya cepat sekali," kata Jokowi dalam keterangan resmi Sekretariat Presiden, Rabu (3/1).

(Baca juga: PPATK Awasi Transaksi Bitcoin karena Rawan Pencucian Uang)

Bahkan BSSN ditempatkan di bawah Presiden dan langsung bertanggung jawab kepada Presiden lantaran aspek keamanan terhadap kejahatan siber yang sangat penting saat ini. Hal ini telah dilakukan Jokowi dengan mengubah Peraturan Presiden Nomor 53 Tahun 2017 menjadi Perpres Nomor 133 Tahun 2017.

Halaman:
Reporter: Ameidyo Daud Nasution
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...