Anak Usaha Emtek Grup Resmi Umumkan Akuisisi Situs Kapan Lagi

Yuliawati
Oleh Yuliawati
14 Februari 2018, 20:51
Ponsel
Donang Wahyu|KATADATA
Ilustrasi akses pembaca ke media digital dengan menggunakan smartphone.

PT Kreatif Media Karya (KMK Online), anak usaha PT Elang Mahkota Teknologi Tbk., (EMTEK), resmi mengumumkan rencana akuisisi PT Kapan Lagi Network (KLN). KMK akan menguasai 50% plus 1 saham di Kapan Lagi, perusahaan situs web yang berdiri sejak 2003.

Terkait dengan rencana akuisisi ini, Kapan Lagi akan menerbitkan sekitar 349.401 saham baru atau setara 50% plus 1 saham perseroan yang seluruhnya akan diambil bagian oleh KMK.

"Hal ini tidak menutup kemungkinan untuk KMK atau anak perusahaan EMTEK Group untuk menambah kepemilikan saham mereka di perseroan," bunyi pengumuman tertulis Direksi PT Kapan Lagi, Rabu (14/2).

Akuisisi ini disertai sinergi unit usaha bisnis digital antara KLN dan KMK. Kapan Lagi akan memiliki dan memegang 99,9% saham di PT Liputan Enam Dot Com, anak usaha PT KMK Online, yang membawahi Liputan6.com, Bintang.com, dan Bola.com.

(Baca juga: Induk Usaha SCTV Incar Saham Kapanlagi.com dan Merdeka.com)

Dampak dari sinergi antara KLN dan KMK juga membuat perubahan struktur organisasi. Pendiri KLN, Steve Christian, akan menjabat sebagai Chief Operating Officer. Sementara President Director KMK Digital Media Group Karaniya Dharmasaputra menjabat sebagai Deputi COO.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...