Moselo, Pengembang Aplikasi Chat dan Marketplace bagi Jasa Kreatif

Desy Setyowati
9 Juni 2018, 07:00
Moselo
Moselo
Moselo

Mengurus acara pernikahan sendiri bukanlah hal sederhana. Pencarian desainer, make up artist, hingga fotografer kerap menyita waktu para calon mempelai. Tapi bagi Richard Fang, kerepotan yang dirasakannya saat akan menuju pelaminan pada November 2016 itu kemudian menjadi cikal bakal lahirnya startup marketplace jasa kreatif Moselo.

Richard, yang kemudian menjadi Founder dan CEO berujar bahwa ia dan istrinya menghabiskan waktu hanya untuk mencari penyedia jasa melalui berbagai platform seperti Bride Story hingga Instagram. Setelah ada yang menarik, mereka kemudian menghubungi vendor-vendor tersebut melalui telepon, aplikasi chatting, hingga surat elektronik.

“Kami habiskan waktu dan tenaga untuk kontak semua vendor, lewat berbagai aplikasi yang berbeda. Ini menyita waktu dan kurang efisien," kata dia, Senin (4/6).

Berawal dari kesulitan itu, ia pun mengembangkan ide untuk membuat satu aplikasi yang menghimpun beragam penyedia jasa di industri kreatif. Apalagi, ia juga berprofesi sebagai desainer sehingga cukup memahami tantangan dan kondisi di industri ini.

"Saya berharap, Moselo bisa menjadi wadah bagi pelaku industri kreatif agar terhubung dengan mudah kepada konsumen," ujarnya.

(Baca juga: Amartha, Spesialis Pemberi Kredit Mikro bagi Perempuan)

Ia pun menggaet Head of Mobile Tech StyleTheory, Ritchie Nathaniel dan rekannya di Weekend Inc., Andoko Chandra membangun Moselo, yang kemudian dirilis pada Agustus 2017 pada Android dan iOS. Keduanya, kini menjabat sebagai CTO dan Technology Advisor Moselo.

Hingga saat ini, Moselo sudah memiliki 10 ribu pengguna. Sedangkan experts penyedia jasa kreatif sudah mencapai 1.000 orang, yang terbagi atas enam kategori yakni beauty, fashion, design, videography, photography, dan entertainment. Richard mengatakan, saat ini kategori beauty dan photography adalah yang paling berkembang.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati, Pingit Aria
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...