Pemda Papua Harus Bayar US$ 856 Juta untuk 10% Saham Freeport

Image title
24 Juli 2018, 13:55
freeport 1.jpg
Dok Freeport

Jatah saham PT Freeport Indonesia untuk Pemerintah Provinsi Papua dan Kabupaten Mimika ternyata tidak gratis. Kedua pemerintah daerah itu harus menyetorkan dana sekitar US$ 856 juta untuk dapat memiliki 10% saham PT Freeport Indonesia.

Harga tersebut mengacu pada valuasi 100% saham PT Freeport Indonesia yang mencapai US$ 8,56 miliar. Saham pemerintah daerah itu nantinya akan diambil dari jatah negara melalui PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) sebesar 51%.

Sementara itu, untuk mendapatkan 51% saham Freeport Indonesia, Inalum akan membeli 40% hak kelola Rio Tinto sebesar US$ 3,5 miliar. Hak kelola ini nantinya akan dikonversi menjadi saham Freeport yang nilainya tetap sebesar 40%.

Selain itu, Inalum akan membeli saham 9,36% PT Indocopper Investama seharga US$ 350 juta. Besaran saham itu nantinya akan terdelusi menjadi sekitar 5,6%.

Adapun, saham yang dimiliki pemerintah saat ini sebesar 9,36% itu juga akan terdelusi menjadi sekitar 5,6%. Alhasil, saham itu bisa mencapai sekitar 51%.

Halaman:
Reporter: Fariha Sulmaihati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...