Proyek Kilang Cilacap Tetap Jalan Sesuai Target meski Tanpa Aramco

Anggita Rezki Amelia
30 Agustus 2018, 15:44
Kilang Cilacap
ANTARA FOTO/Idhad Zakaria

PT Pertamina (Persero) menyatakan komitmennya untuk tetap melanjutkan proyek kilang minyak di Cilacap, Jawa Tengah. Perusahaan pelat merah ini akan tetap mengerjakan proyek itu meskipun nantinya Saudi Aramco yang menjadi mitranya batal ikut bergabung.

Direktur Perencanaan Investasi dan Manajemen Risiko Pertamina Gigih Prakoso mengatakan saat ini memang masih menunggu sikap Saudi Aramco lanjut tidaknya bermitra di proyek tersebut. Sesuai informasi yang disampaikan Saudi Aramco, mereka akan melakukan rapat manajemen puncak akhir bulan ini.

Namun, Pertamina juga sudah menyiapkan beberapa antisipasi menghadapi keputusan dari Saudi Aramco tersebut. “Apabila manajemen puncak Aramco memutuskan tidak lanjut, maka kami akan tetap laksanakan proyek ini sesuai rencana,” kata dia kepada Katadata.co.id, Kamis (30/8).

Saat ini, Pertamina memiliki hak kelola mayoritas atau sebesar 55% di Kilang Cilacap. Sisanya 45% dipegang Saudi Aramco.

Nantinya, Pertamina bisa mencari mitra baru setelah menyelesaikan studi lanjut dari proyek tersebut. Adapun, perusahaan energi milik negara ini ke depan akan memasuki tahap studi desain konstruksi dasar (Basic Enginering Design/BED) dan desain awal (Front End Enginering Design/FEED).

Halaman:
Reporter: Anggita Rezki Amelia
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...