Satu Tersangka Kasus Dugaan Suap Izin Meikarta Serahkan Diri ke KPK

Dimas Jarot Bayu
16 Oktober 2018, 13:18
 Bupati Neneng Hasanah Yasin
ANTARA FOTO/Risky Andrianto
Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin saat kampanye di kawasan Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (11/2).

Seorang tersangka dalam kasus dugaan suap perizinan megaproyek Meikarta, yakni Kepala Bidang Tata Ruang Dinas PUPR Kabupaten Bekasi, Neneng Rahmi menyerahkan diri ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Neneng menyerahkan diri pada Selasa (16/10) dini hari langsung ke Gedung KPK, Jakarta.

"Tersangka NR (Neneng Rahmi) menyerahkan diri ke KPK diantar keluarga," kata juru bicara KPK Febri Diansyah dalam keterangan tertulisnya, Selasa (16/10).

Advertisement

Febri mengatakan, saat Operasi Tangkap Tangan (OTT) kasus izin Meikarta pada Minggu (15/10),  Neneng Rahmi melarikan diri menggunakan mobil BMW putih.

Mobil tersebut melarikan diri ketika berada di sebuah jalan dekat pintu tol arah Cikampek. Neneng Rahmi diduga melarikan diri setelah menerima uang suap dari konsultan Grup Lippo Taryudi.

(Baca juga: Terbongkarnya Suap dalam Sengkarut Izin Megaproyek Meikarta)

Saat penyerahan uang, Taryudi dan Neneng Rahmi masing-masing menggunakan mobil yang berbeda. KPK kemudian membuntuti Taryudi dan menangkapnya di jalan area Perumahan Cluster Bahama, Cikarang. KPK menemukan uang SGD 90 ribu dan Rp 23 juta di mobil Taryudi.

Setelah mengamankan Taryudi, pada hari yang sama KPK mengamankan konsultan Grup Lippo, Fitra Djaja Purnama, di kediamannya di Surabaya. KPK juga mengamankan satu pegawai Lippo, Henry Jasmen, di kediamannya di Bekasi.

Setelah itu pada Senin (15/10) dini hari, KPK menangkap enam pejabat pemerintahan Kabupaten Bekasi, yakni Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Jamaludin, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Sahat MBJ Nahor, dan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Dewi Tisnawati.

(Baca juga: Kronologi KPK Tangkap Tangan Suap Izin Proyek Meikarta)

Halaman:
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement