Pertamina Pastikan Laba 2018 di Atas Rp 5 Triliun

Image title
28 Februari 2019, 22:36
Pertamina logo
Arief Kamaludin|KATADATA

Direktur Keuangan PT Pertamina (Persero) Pahala Mansury memastikan laba perusahaan minyak milik negara ini bisa di atas Rp 5 triliun. Namun, dia belum bisa menyebutkan angka tepatnya, karena laporan keuangan perseroan ini masih dalam proses audit.

"Pasti (laba di atas Rp 5 triliun)," ujarnya usai Rapat Koordinasi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Kamis (28/2).

(Baca: Terpukul Harga Minyak, Laba Pertamina Anjlok di Bawah Rp 5 Triliun)

Pernyataan ini membuktikan kinerja Pertamina di kuartal VI-2018 mampu mendongkrak kinerja kuartal sebelumnya. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sempat mengungkapkan perolehan laba Pertamina kuartal III-2018 sebesar Rp 5 triliun. Perolehan laba ini turun 85,7% dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang mencapai Rp 35 triliun.

Sebelumnya, saat menghadiri Gala Dinner Peringatan HUT ke-50 Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), Senin (11/2), Presiden Joko Widodo mengungkapkan Pertamina berhasil membukukan laba sepanjang tahun lalu lebih dari Rp 20 triliun. Jokowi mengaku mendapatkan angka ini langsung dari manajemen Pertamina.

(Baca: Tersandera Harga BBM, Laba Pertamina Diprediksi di Bawah US$ 6 Miliar)

Strategi Pertamina Perkuat Kinerja Keuangan 2019

Pahala mengatakan Pertamina sudah mempersiapkan beberapa strategi yang akan dijalankan tahun ini untuk memperkuat kinerja keuangannya. Mereka bakal melakukan investasi untuk mempertahankan produksinya di hulu dan melaukan kegiatan investasi dalam mengembangkan kilang yang sudah dimiliki perusahaan.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...