Lion & Ethiopia Air Jatuh, Boeing 737 MAX Dilarang Terbang di Tiongkok

Hari Widowati
11 Maret 2019, 11:28
Ethiopian Airlines
ETHIOPIAN AIRLINES
Pesawat Boeing 737 MAX 8 milik Ethiopian Airlines yang jatuh di Bishoftu pada Minggu (10/3) merupakan pesawat baru.

Administrasi Penerbangan Sipil Tiongkok menerapkan larangan terbang untuk seluruh pesawat Boeing 737 MAX pasca kecelakaan pesawat Ethiopian Airlines. Keputusan ini dilakukan sebagai wujud ketegasan pemerintah Tiongkok yang tidak memberikan toleransi terhadap risiko keamanan transportasi udara.

Otoritas penerbangan Tiongkok menyebut kecelakaan yang melibatkan pesawat Boeing 737 MAX 8 telah terjadi dua kali dalam kurun waktu kurang dari enam bulan. Seperti diketahui, pada Oktober lalu pesawat Lion Air JT 610 yang membawa 189 penumpang dan kru pesawat jatuh di perairan Tanjung Karawang, Laut Jawa hanya beberapa menit setelah lepas landas.

Advertisement

"Melihat kedua kecelakaan udara tersebut, pesawat yang jatuh adalah pesawat baru Boeing 737 MAX 8 dan kedua kecelakaan terjadi setelah lepas landas. Keduanya memiliki kemiripan," ujar Administrasi Penerbangan Sipil Tiongkok dalam keterangan tertulis, sebagaimana dilansir CNN.com, Senin (11/3).

Tiongkok memiliki armada Boeing 737 MAX 8 terbesar di dunia, yakni sebanyak 97 pesawat. Pihak Administrasi Penerbangan Sipil Tiongkok akan menghubungi Boeing dan Badan Administrasi Penerbangan Federal AS untuk mengonfirmasi isu keamanan penerbangan pada jenis pesawat tersebut sebelum membuka larangan terbang.

Kecelakaan pesawat Ethiopian Airlines dan Lion Air masih dalam penyidikan dan tidak ada bukti langsung yang menunjukkan adanya keterkaitan dari kedua insiden ini. Namun, Analis Penerbangan CNN Mary Schiavo yang juga mantan Inspektur Jenderal Departemen Transportasi AS, menilai kedua insiden tersebut sangat mencurigakan.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement