Pelabuhan Patimban Ditarget Beroperasi 2019, PLN Siap Pasok Listrik

Image title
13 Mei 2019, 13:33
PLN siap memasok listrik Pelabuhan Patimban
Arief Kamaludin|KATADATA
PLN siap memasok listrik untuk kawasan Pelabuhan Patimban

Perusahaan Listrik Negara (PLN) siap memasok listrik untuk kawasan Pelabuhan Patimban, di Subang, Jawa Barat. Rencananya, pelabuhan tersebut mulai beroperasi sebagian pada akhir 2019, dan beroperasi penuh pada 2027.

Direktur Jenderal Perhubungan Laut R. Agus H. Purnomo mengatakan Pelabuhan Patimban merupakan Proyek Strategis Nasional yang membutuhkan percepatan dalam pembangunan dan pengoperasiannya sehingga perlu kesiapan pasokan tenaga listrik.

Advertisement

PLN sudah siap untuk memasok listrik di kawasan tersebut. “Memang nanti ke depan musti ada lagi kerja sama dengan operator di sana tapi intinya kami sudah siapkan," ujar Agus di Gedung Kementerian Perhubungan, Senin (13/5).

(Baca: Surya Semesta dan Jasa Marga Garap Proyek Tol Pelabuhan Patimban)

PLN telah menandatangani kesepakatan kerja sama dengan Ditjen Perhubungan Laut terkait penyediaan listrik tersebut. Estimasi kebutuhan daya di Pelabuhan Patimban untuk tahap 1 (Fase I.1 dan Fase I.2) pada periode 2019-2023 adalah hingga 90 mega volt ampere.

Nantinya, Ditjen Perhubungan Laut akan menyediakan prasarana dan fasilitas pendukung tenaga listrik di kawasan Pelabuhan Patimban. Sedangkan PLN yang akan melakukan penyediaan dan pelayanan tenaga listrik di kawasan tersebut.

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement