Tips Antisipasi Penurunan Omzet UKM Usai Lebaran

Michael Reily
23 Mei 2019, 00:00
Merayakan Hari Perempuan Internasional 2019, Moka, startup teknologi penyedia layanan Point of Sale menjalin kerja sama dengan IWAPI (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) untuk menjadi bagian dari solusi dalam mengembangkan kapabilitas perempuan pelaku UKM
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Merayakan Hari Perempuan Internasional 2019, Moka, startup teknologi penyedia layanan Point of Sale menjalin kerja sama dengan IWAPI (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) untuk menjadi bagian dari solusi dalam mengembangkan kapabilitas perempuan pelaku UKM di Indonesia melalui teknologi di Harlequin Bistro, Kemang. Jakarta Selatan (21/3).

Ramadan kerap menjadi musim panen bagi pedagang. Adanya Tunjangan Hari Raya (THR) akan membuat belanja masyarakat meningkat. Aneka produk seperti busana, kue-kue, kosmetik, hingga peralatan elektronik pun menjadi rebutan.

Startup penyedia sistem manajemen keuangan perusahaan Moka menyatakan, perusahaan harus mengambil manfaat sebesar-besarnya pada saat penjualan meningkat pada pekan pertama Ramadan.

Data Analyst Moka Hutami Nadya menyatakan, pengusaha terutama pada skala kecil dan menengah (UKM) dapat memperpanjang periode promo Ramadan. Misalnya, dengan menawarkan produk baru, serta menjual stok lama dengan promo paketan.

Strategi ini dianggap menguntungkan untuk jangka panjang. “Program ini bisa memberikan program loyalitas sekaligus menawarkan penghargaan khusus kepada pelanggan,” katanya dalam keterangan resmi, Rabu (22/5).

(Baca: Transaksi Shopee dan Lazada Naik 3 Kali Lipat pada Ramadan Tahun Ini)

Halaman:
Reporter: Michael Reily
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...