Saksi Ahli Nyatakan Situng Tetap Aman Meski KPU Kejatuhan Pesawat

Dimas Jarot Bayu
20 Juni 2019, 16:42
sidang sengketa Pilpres 2019, MK, KPU, Situng, Marsudi Wahyu Kisworo
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Marsudi Wahyu Kisworo, ahli yang dihadirkan oleh tim hukum Komisi Pemilihan Umum (KPU) disumpah dalam sidang sengketa pilpres di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jalan Medan Merdeka Barat, Kamis (20/6).

Saksi ahli yang dihadirkan oleh Tim Kuasa Hukum Komisi Pemilihan (KPU) pada sidang sengketa Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK), Marsudi Wahyu Kisworo menilai tingkat keamanan yang dimiliki Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) sudah cukup baik.

Tingkat keamanan yang cukup baik ini menurut Marsudi salah satunya adalah soal akses Situng. Ia menjelaskan, akses terhadap Situng hanya bisa dilakukan oleh internal KPU, sedangkan pihak luar lanjutnya, tak bisa mengakses Situng.

"Yang bisa dari luar hanya websitenya," kata Marsudi di gedung MK, Jakarta, Kamis (20/6).

Marsudi juga menilai Situng akan tetap aman meski terjadi musibah. Ia menyebut Situng memiliki tiga komponen yang disebut disaster recovery center, di mana salah satu komponennya ditempatkan di KPU.  Sementara, dua lainnya berada di lokasi yang dirahasiakan.

"Jadi kalau ada kejadian misalnya KPU kejatuhan pesawat terbang, masih ada dua server lain yang akan berjalan," kata Marsudi.

(Baca: Saksi Ahli KPU Nilai Rekayasa Situng Tidak Ada Gunanya)

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...