Sediakan Layanan Fintech hingga Solusi Bisnis, Line Rambah SuperApp

Cindy Mutia Annur
28 Juni 2019, 15:03
Line, SuperApp, Fintech
Line
CEO LINE Corporation Takeshi Idezawa dan CWO LINE Corporation Jungho Shin saat membuka acara LINE Conference 2019. Line menyediakan layanan fintech, solusi pemasaran, konsultasi pengacara hingga konten.

Dewasa ini, perusahaan teknologi ramai-ramai mengembangkan aplikasi yang menyediakan beragam layanan atau dikenal SuperApp. Perusahaan pengembang aplikasi percakapan, Line mengusung visi bertajuk ‘Life on Line’. Strategi itu menyerupai konsep SuperApp.

Perusahaan asal Jepang tersebut pun merambah banyak sektor, mulai dari teknologi finansial (fintech) baik pinjaman maupun pembayaran, solusi pemasaran, konsultasi pengacara hingga konten. Untuk bisa menyediakan layanan tersebut, Line bekerja sama dengan beberapa perusahaan.

“Kami ingin Line menjadi infrastruktur hidup Anda, mendukung hidup Anda 24 jam sehari, tujuh hari seminggu. Kami ingin Anda bangun, memeriksa berita dan pesan Anda, lalu sepanjang hari, aplikasi akan memberikan layanan yang tepat pada waktu yang tepat,” kata Chief WOW Officer Line Jungho Shin dikutip dari Bangkok Post, Jumat (28/6).

(Baca: Line Bersiap Luncurkan Bursa Mata Uang Kripto di Jepang)

Konsep seperti ini lebih dulu dikembangkan oleh pengembang aplikasi percakapan asal Tiongkok, WeChat. Di Indonesia, perusahaan penyedia layanan on-demand seperti Gojek dan Grab juga mengembangkan SuperApp. Hanya saja, ada beberapa layanan Line yang memiliki aplikasi sendiri, tetapi terintegrasi.

Layanan yang disediakan Line, pertama, di bidang komunikasi. Line meluncurkan produk baru yakni OpenChat untuk pertukaran pesan. Lewat layanan ini, pengguna Line bisa membuat grup.

Kedua, Line mengembangkan teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) untuk menyediakan layanan kegiatan sehari-hari. Salah satunya, Line Search sebagai pesaing Google yang dirilis Juli nanti. Lalu, Line menyediakan Line Car Navigator untuk navigasi peta melalui suara, memeriksa cuaca di lokasi tujuan, musik, mengirim dan menerima pesan Line.

Perusahaan ini juga meluncurkan Line Brain pada Juli nanti. Fitur ini menggabungkan teknologi pengenalan suara, chatbot, dan voice synthesis. Untuk menyediakan layanan ini, Line bekerja sama dengan Dialpad Inc. Ketiga, Line menyediaan layanan konsultasi pengacara yakni Line Ask.

(Baca: Persaingan Ketat Gojek dan Grab Menjadi SuperApp)

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...