Apple Bakal Luncurkan iPad 5G Lipat pada 2020?

Cindy Mutia Annur
10 Juli 2019, 01:00
apple iphone, apple ipad, ipad lipat, iphone lipat
123RF.com
Apple iPhone Xs Max Silver dengan latar belakang putih, tampilan belakang. Apple dikabarkan tengah mengembangkan perangkat iPad yang dapat dilipat dan didukung teknologi 5G.

Apple dikabarkan tengah mengembangkan perangkat iPad terbarunya yang bisa dilipat dan didukung jaringan 5G. Rencananya, produk teranyar ini akan diluncurkan pada 2020, berbarengan dengan peluncuran ponsel iPhone 5G Apple.

Menurut laporan analis IHS Markit Jeff Lin, sebelumnya Apple tengah mempertimbangkan untuk memproduksi iPhone lipat seiring tingginya minat konsumen terhadap ponsel lipat milik Samsung dan Huawei. Namun menurut Lin, Apple akhirnya memilih untuk mengembangkan iPad lipat 5G.

Jenis perangkat ini masuk akal karena Apple dikabarkan akan meluncurkan iPhone 5G juga pada 2020, sehingga kehadiran iPad 5G tidak akan sepenuhnya dipertanyakan. Namun, terkait apakah perangkat tersebut bisa dilipat masih belum ada kepastian yang jelas dari Apple.

(Baca: Layar iPhone Bikin Apple Kena Penalti Rp 9,5 Triliun dari Samsung)

MenurutUbergizmo, Minggu (7/7), sejumlah pihak percaya bahwa Apple kemungkinan tengah mengembangkan iPhone yang dapat dilipat. Beberapa analis yakin, Apple baru akan meluncurkan ponsel lipat paling cepat pada 2020. Namun, analis lainnya mengklaim, iPhone yang dapat dilipat masih jauh dari kenyataan.

Meskipun tidak diragukan lagi bahwa konsep ponsel lipat sangat menjanjikan, namun hal tersebut belum akan terealisasi. Pasalnya, Samsung dan Huawei menunda peluncuran ponsel lipatnya yakni Samsung Galaxy Fold dan Huawei Mate X beberapa waktu yang lalu.

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...