Huawei Daftarkan OS Pengganti Android, Harmony di Eropa

Desy Setyowati
15 Juli 2019, 15:45
Huawei dikabarkan mendaftarkan sistem operasi baru sebagai pengganti Android, bernama Harmony di Eropa.
123RF.com
Huawei dikabarkan mendaftarkan sistem operasi baru sebagai pengganti Android, bernama Harmony di Eropa.

Perusahaan teknologi asal Tiongkok, Huawei dikabarkan mendaftarkan sistem operasi (Operating System) baru sebagai pengganti Android di Eropa. OS tersebut kabarnya diberi nama Harmony.

Huawei sudah mengajukan merek dagang tersebut ke kantor Hak Kekayaan Intelektual Uni Eropa (European Union Intellectual Property Office/EUIPO) pada 12 Juli lalu. “Saat ini, pendaftaran OS itu masih diproses EUIPO,” demikian dikutip dari GSMArena, kemarin (14/7).

Advertisement

Di Eropa, Huawei telah mendaftarkan OS Ark. Di negara asalnya, Huawei memberi nama OS-nya HongMeng. TechRadar melaporkan, OS Harmony akan tersedia di ponsel seluler maupun komputer.

(Baca: Huawei Klaim Sistem Operasi Hongmeng 60% Lebih Cepat daripada Android)

Huawei Central menyebutkan, OS HongMeng telah dikembangkan oleh Huawei sejak 2012 lalu. Sistem operasi ini dikembangkan guna mengantisipasi keadaan yang tidak diinginkan. Misalnya, ketika Huawei masuk daftar hitam (blacklist) terkait perdagangan di Amerika Serikat (AS).

Rencananya, Huawei bakal meluncurkan OS HongMeng  bersamaan dengan acara Huawei Global Developer Conference di Songshan Lake, Dongguan, Tiongkok pada 9 Agustus 2019. Konferensi tersebut diprediksi akan dihadiri oleh 1.500 mitra dan lima ribu pengembang global.

ChinaDaily juga pernah melaporkan bahwa Huawei menyiapkan satu juta ponsel OS HongMeng untuk uji coba. CEO kelompok bisnis konsumen Huawei Yu Chengdong mengatakan, sistem operasi tersebut akan digunakan untuk ponsel, komputer, tablet, televisi, mobil, dan perangkat pintar lainnya.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement