Bos Softbank Temui Jokowi, Bawa CEO Grab dan Tokopedia

Michael Reily
29 Juli 2019, 11:11
Chairman dan CEO Sofbank Masayoshi Son bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Senin (29/7).
Katadata/Michael Reily
Chairman dan CEO Sofbank Masayoshi Son bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Senin (29/7).

Masayashi Son, Chairman dan Chief Executive Officer Softbank, datang mengunjungi Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (29/7) pagi. Dia datang bersama bos perusahaan dimana Softbank telah menanamkan modalnya, yakni Grab dan Tokopedia.

Pertemuan Masayashi dan Jokowi hari ini dijadwalkan pada pukul 09.30 WIB. Delegasi Softbank di antaranya Executive Vice President Softbank Group Katsunori Sago, Co-Founder Grab Anthony Tan, Presiden Grab Indonesia Ridzky Kramadibrata, serta Chief Executive Officer (CEO) Tokopedia William Tanuwidjaja.

Jokowi pun menyambut Softbank bersama Kepala Badan Koordinator Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Sekretariat Negara Pratikno, serta Komisaris Utama Net Mediatama (Net TV) Wishnutama.

(Baca: Bos Softbank Bertemu Jokowi Senin Pekan Depan, Apa yang Ditawarkan?)

Jumat (26/7) lalu, Luhut mengungkapkan bahwa pemerintah menawarkan beragam proyek di Tanah Air untuk investor asal Jepang tersebut. Dia membeberkan rencana perjalanan Masayoshi Son di Indonesia.

"Nanti Senin, saya makan pagi sama dia, setelah itu kami ke Presiden (Joko Widodo)," katanya di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, Jakarta, Jumat (26/7) malam.

Luhut mengatakan bahwa pemerintah bakal mengajukan beberapa startup digital Indonesia yang siap menerima suntikan modal. Softbank adalah investor Grab. Selain itu, Softbank mendanai startup nasional seperti Tokopedia, Ajaib, Alodokter, dan CoHive.

Menurut Luhut, perkembangan bisnis teknologi digital di Tanah Air menarik untuk para investor. Softbank pun menyuntikkan modal lewat Softbank Vision Fund yang telah menyiapkan dana sebesar US$ 108 miliar atau sekitar Rp 1.512 triliun untuk startup digital di seluruh dunia. Berapa yang akan digelontorkan di Indonesia?  "Kita lihat lah," kata Luhut.

(Baca: Investor Grab, Softbank Bakal Bertemu Jokowi pada Agustus)

Reporter: Michael Reily

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...