PLN Padamkan Aliran Listrik di Jayapura untuk Hentikan Kebakaran

Image title
Oleh Ekarina - Antara
29 Agustus 2019, 17:24
Massa melakukan aksi di Jayapura, Senin (19/8/2019). Aksi tersebut untuk menyikapi peristiwa yang dialami mahasiswa asal Papua di Surabaya, Malang dan Semarang.
ANTARA FOTO/GUSTI TANATI
Massa melakukan aksi di Jayapura, Senin (19/8/2019). Aksi tersebut untuk menyikapi peristiwa yang dialami mahasiswa asal Papua di Surabaya, Malang dan Semarang.

Unjuk rasa massa menolak rasisme di Jayapura, Papua berujung ricuh, Kamis (19/8). PT PLN Unit Wilayah Papua dan Papua Barat memadamkan sebagian aliran listrik di Jayapura karena ada beberapa kabel yang terbakar bersamaan dengan bangunan kantor yang dibakar massa pengunjuk rasa.

Juru Bicara PT PLN Unit Wilayah Papua dan Papua Barat Septian Pudjiyanto mengatakan pihaknya memadamkan listrik seluruh kota Jayapura untuk mengamankan wilayah lainnya.

(Baca: Ibu Kota Sempat Mati Listrik Lagi, Menteri Rini Panggil Direksi PLN)

"Untuk saat ini wilayah  Jayapura dipadamkan karena kabel ada yang terbakar seperti di Kantor Telkom dan lainnya," katanya dikutip dari Antara. 

Pemadaman ini harus dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan sampai situasi kembali kondusif.

Pengamanan Objek Vital 

Mengutip Antara, massa pengunjuk rasa  sudah mulai terjadi sejak Kamis pagi. Ribuan massa yang menolak rasialisme terhadap masyarakat Papua itu turun ke jalan dengan berjalan kaki maupun mengendarai sepeda motor.

Selain itu juga tampak massa yang berkumpul di Taman Imbi Jayapura. Para massa yang berasal dari Sentani, Abepura dan Kota Jayapura ini akan menyampaikan aspirasinya di Kantor Gubernur Dok II Jayapura.

(Baca: YLBHI Desak Polisi Tetapkan Tersangka Rasialisme Mahasiswa Papua)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...