Jokowi Setuju 10 Nama Calon Pimpinan KPK yang Diserahkan Pansel

Yura Syahrul
3 September 2019, 16:55
capim KPK, Jokowi
ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Presiden Joko Widodo menyatakan menyetujui daftar 10 capim yang diserahkan Pansel.

Panitia seleksi (pansel) calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyerahkan 10 nama calon komisioner KPK periode 2019-2023 kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Di antara beberapa nama tersebut, ada yang mengundang kontroversi. Namun, Jokowi mengaku sudah mengecek semua calon tersebut sehingga menilai proses seleksinya sudah final.

Ia mengaku sudah mendapat masukan dari berbagai pihak, termasuk lembaga swadaya masyarakat (LSM), mengenai latar belakang dan sepak terjang para capim KPK. "Ada 3-4 nama yang katanya bermasalah," kata Jokowi saat bertemu dengan para pemimpin redaksi media massa di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (3/9).

Advertisement

(Baca: Daftar 10 Nama Capim KPK yang Disetor ke Jokowi)

Namun, dia tidak hanya mengandalkan masukan dari LSM. Jokowi mengaku juga melakukan pemeriksaan silang terhadap 10 nama capim tersebut dengan pasokan informasi dari berbagai pihak, yaitu badan intelejen, kepolisian, dan kejaksaan. "Saya tentu tidak gegabah memutuskan."

Dari hasil pemeriksaan tersebut, Jokowi menarik kesimpulan sudah tidak ada persoalan lagi dengan latar belakang 10 nama calon pimpinan KPK tersebut. "Saya sudah oke, sudah cukup (pemeriksaannya)," katanya.

Ia menambahkan, tidak bisa hanya menampung masukan sebagian pihak karena alasan-alasan pribadi. Apalagi, proses seleksi sudah berjalan sesuai prosedur dan sistem yang ada.

(Baca: Infografik: Titik Kritis Seleksi Pimpinan KPK)

Halaman:
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement