Agus Gumiwang, Juliari Batubara dan Suharso Monoarfa Temui Jokowi

Yuliawati
Oleh Yuliawati
22 Oktober 2019, 11:38
calon menteri, kabinet Jokowi-Ma'ruf
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Politisi PPP, Soeharso Monoarfa mendatangi Istana Kepresidenan, Jakarta (22/10/2019). 

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang para politisi dari perwakilan partai ke Istana Kepresidenan dalam rangkaian perkenalan calon menteri. Beberapa yang tampak datang di antaranya Agus Gumiwang dari Golkar, Juliari Batubara dari PDIP dan Soeharso Monoarfa dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Agus Gumiwang yang sebelumnya menjabat sebagai Menteri Sosial berkunjung ke istana setelah mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo.

(Baca: Sri Mulyani Lanjut Jadi Menteri Keuangan, Ada Banyak Permintaan Jokowi)

Agus Gumiwang merupakan orang kedua dari Golkar yang menemui Jokowi sebagai calon menteri.  Sebelumnya, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto menemui Jokowi pada Senin (21/10). "Saya dipanggil tadi malam pukul 22.30," kata Agus Gumiwang di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (22/10).

Agus Gumiwang yang mengenakan kemeja putih tangan panjang masih belum memberikan komentar mengenai pemanggilan dirinya. "Saya belum tahu dipanggil untuk apa," kata dia.

Sementara itu, Juliari Batubara yang merupakan Wakil Bendahara Umum PDI Perjuangan tiba setelah Agus Gumiwang.  Juliari merupakan anggota DPR RI komisi VI periode 2014-2019. "Saya dipanggil semalam," kata Juliari yang mengenakan kemeja putih tangan pendek.  

Ada pun pelaksana tugas Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Soeharso Monoarfa menemui Jokowi setelah Juliari. Soeharso mengenakan kemeja putih tangan panjang sembari membawa map. Dia hanya tersenyum dan melambaikan tangan ke arah awak media.

Pada hari ini, Jokowi juga memanggil mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani dan eks Menteri Lingkungan Hidup Siti Nurbaya. Sri Mulyani menyatakan dia dipercaya kembali oleh Jokowi untuk menjabat menteri keuangan.

Advertisement

(Baca: Politisinya Jadi Calon Menteri, NasDem Tegaskan Bukan Oposisi)

Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement