Utang Global Tembus US$ 250 Triliun, Paling Banyak AS dan Tiongkok

Agustiyanti
16 November 2019, 11:56
utang global, dolar as
ARIEF KAMALUDIN | KATADATA
Ilustrasi. Utang global diperkirakan akan mencapai US$ 255 triliun pada akhir 2019.

Utang global mencatatkan rekor tertinggi mencapai US$ 250 triliun pada semester pertama tahun ini, didorong oleh kenaikan utang Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok.

Dikutip dari CNBC, laporan yang baru dirilis oleh International Institute of Finance (IIF) menunjukkan bahwa utang global melonjak US$ 7,5 triliun dalam enam bulan pertama tahun ini menjadi US$ 250,9 triliun. Pada akhir 2019, utang global diperkirakan mencapai US$ 255 triliun.

Tiongkok dan AS menyumbang lebih dari 60% kenaikan utang global. Utang negara-negara emerging market juga diperkirakan mencapai rekor baru mencapai US$ 71,4 triliun atau rata-rata 220% dari Produk Domestik Bruto (PDB).

"Dengan tanda-tanda perlambatan dalam laju akumulasi utang, kami memperkirakan bahwa utang global akan melampaui US$ 255 triliun pada akhir tahun ini, ”kata IIF dalam laporan tersebut.

(Baca: Utang Luar Negeri RI per September Bengkak 10,2% Jadi Rp 5.538 Triliun)

Meningkatnya utang di seluruh dunia telah menjadi perhatian besar bagi investor. Suku bunga yang rendah membuatnya sangat mudah bagi korporasi dan pemerintah untuk meminjam lebih banyak uang.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...