Gunung Merapi Erupsi, Hujan Abu Melanda 2 Desa di Magelang

Image title
Oleh Ekarina
17 November 2019, 13:34
Gunung Merapi Erupsi, Hujan Abu Melanda 2 Desa di Magelang
ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
Puncak Gunung Merapi di Cangkringan, Sleman, DI Yogyakarta, Kamis (31/10/2019).Gunung Merapi pagi tadi sekitar pukul 10.46 WIB meletus dengan luncuran awan panas setinggi kolom 1.000 meter.

Hujan abu akibat letusan Gunung Merapi mengguyur dua desa di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Minggu (17/11). Namun, hujan abu tersebut tidak berdampak signifikan terhadap aktivitas masyarakat.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magelang Edy Susanto mengatakan, hujan abu tipis turun di Desa Sumber dan Keningar di Kecamatan Dukun.

Kendati tak mengganggu, warga tetap diminta tenang dan waspada usai letusan Gunung Merapi pagi tadi sekitar pukul 10.46 WIB. Letusan gunung juga diikuti luncuran awan panas setinggi kolom 1.000 meter.

(Baca: Gunung Merapi Meletus, Awan Panas Meluncur 1.000 Meter)

Desa Sumber dan Keningar berada di Kecamatan Dukun bagian barat daya dengan jarak sekitar 11 sampai 12 kilometer dari puncak Gunung Merapi.

Sutar, warga yang tinggal di kawasan sekitar Gunung Merapi, mengatakan bahwa hujan abu tipis turun selama sekitar lima menit. "Namun tidak mempengaruhi kegiatan masyarakat di sini," ujar dia.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...