MNC dan Surya Citra Media Bakal Berkolaborasi Demi Tingkatkan Bisnis

Image title
11 Desember 2019, 14:58
media nusantara citra, mnc, surya citra media, scm,
Arief Kamaludin | KATADATA
Gedung MNC. Media Nusantara Citra (MNC) dan Surya Citra Media (SCM) bakal menjalin kerja sama untuk merespon turunnya bisnis pertelevisian.

PT Media Nusantara Citra Tbk (MNC) dan PT Surya Citra Media Tbk (SCM) dikabarkan bakal menjalin kerja sama bisnis untuk merespon semakin turunnya bisnis televisi gratis alias free to air.

Direktur Utama MNC David Fernando Audy ketika dikonfirmasi Katadata.co.id mengatakan bahwa pihaknya bakal menggelar konferensi pers terkait potensi kerja sama dengan SCM pada Kamis (12/12). "Besok ya (konferensi pers)," katanya, Rabu (11/12).

Sementara itu, Head Corporate Communications SCTV-Indosiar-SCM Irnawati W. Kahardja hingga berita ini diturunkan belum merespons upaya konfirmasi oleh Katadata.co.id.

Rencana kolaborasi dua perusahaan media televisi free to air tersebut pertama kali diungkapkan oleh analis pasar modal dari Mirae Asset Sekuritas Christine Natasya yang bertemu dengan perwakilan dari kedua perusahaan terkait potensi kerja sama.

(Baca: Induk Usaha SCTV Siap Akusisi 3 Aset Digital Emtek, Termasuk KapanLagi)

"Dua kelompok media terbesar akan kolaborasi pada beberapa proyek dan perjanjian mengenai tarif, yang dalam pandangan kami akan berdampak positif pada profitabilitas dan margin kedua perusahaan," katanya dikutip dari riset yang dirilis hari ini.

Menurut Christine, MNC mengungkapkan lima poin kerja sama dengan SCM. Pertama, keduanya sepakat dalam hal harga dan diskon maksimal yang akan diberikan kepada pengiklan. Sebelumnya, keduanya bersaing dalam perang harga untuk mempertahankan pelanggan yang sudah ada dan mendapatkan lebih banyak pengiklan.

"Kami berpikir bahwa perjanjian keduanya harus meningkatkan profitabilitas perusahaan secara keseluruhan meskipun akan ada rasio perpindahan yang lebih tinggi ke platform digital jika harga terlalu mahal," kata Christine.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...