Tahun Depan Investree Ekspansi ke Filipina dan Thailand

Fahmi Ahmad Burhan
12 Desember 2019, 17:54
investree ekspansi,
Arief Kamaludin | KATADATA
Investree akan menandatangani perjanjian joint venture partnership untuk ekspansi ke Filipina, dan akan menyiapkan perizinan untuk ekspansi ke Thailan pada kuartal I 2020.

Perusahaan financial technology (fintech) PT Investree Radhika Jaya (Investree) memastikan akan mulai ekspansi ke dua negara ASEAN, yaitu Filipina dan Thailand pada 2020.

"(Ekspansi) Thailand kami akan siapkan perizinan di kuartal I tahun depan. Bulan ini kami tanda tangan joint venture partnership untuk ekspansi ke Filipina," ungkap Chief Executive Officer (CEO) Investree Adrian Gunadi di Jakarta, Kamis (12/12).

Setelah rampung mengurus perizinan di Thailand, fintech yang berdiri di 2015 itu untuk pertama kalinya akan mulai berbisnis di luar negeri dengan nama Investree.

Investree juga telah hadir di Vietnam dengan nama eLoan sejak awal 2018. Saat ini kepemilikan Investree di eLoan hanya sebesar 10%, namun Adrian mengungkapkan bahwa pihaknya berencana meningkatkan kepemilikan sahamnya.

(Baca: Dapat Tambahan Modal, Investree Siap Ekspansi ke Thailand)

"Sampai saat ini belum ada ekspansi, baru mulai di 2020. Kalau sudah ada regulasi yang mengatur peran dari asing berapa persen lokal berapa persen, kami mau tambah (saham)," ujarnya.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...