Balas Dendam, Iran Luncurkan Belasan Rudal ke Pangkalan AS di Irak

Agustiyanti
8 Januari 2020, 09:04
IRAQ-SECURITY/IRAN
ANTARA FOTO/REUTERS/Hossein Mersadi/Fars news agency/WANA (West Asia News Agency)
Warga menghadiri pemakaman Mayor Jenderal Iran Qassem Soleimani, kepala pasukan elit Quds, dan komandan milisi Irak Abu Mahdi al-Muhandis, yang tewas dalam serangan udara di Irak.

Iran melancarkan serangan rudal ke pangkalan militer udara Irak yang menampung pasukan Amerika Serikat pada Rabu (7/1). Serangan dilakukan beberapa jam setelah pemakaman Petinggi Militer Iran Qasem Soleimani yang tewas dalam serangan AS di Irak pada akhir pekan lalu. 

Departemen AS menyebut serangan dilakukan sekitar pukul 01.30 waktu setempat. Iran menembakkan 13 rudal ke pangkalan Al Assad dan Irbil.

Advertisement

"Jelas bahwa rudal ini diluncurkan dari Iran dan menargetkan setidaknya dua pangkalan militer Irak yang menampung personel militer dan koalisi AS," ujar Juru Bicara Kementerian Pertahanan AS Jonathan Hoffman dikutip dari CNN.

Pentagon menyatakan pangkalan-pangkalan tersebut kini berstatus siaga tinggi. "Kami akan mengambil semua tindakan yang diperlukan untuk melindungi dan mempertahankan personel, mitra, dan sekutu AS di kawasan itu," jelasnya.

Dalam sebuah pesan melalui saluran Telegram, Garda Revolusi Iran menyatakan akan menargetkan Dubai, Uni Emirat Arab dan Haifa, Israel jika AS memutuskan untuk mengebom wilayahnya.

 (Baca: Kronologi Ketegangan AS – Iran hingga Memicu Isu Perang Dunia Ketiga)

Juru Bicara Gedung Putih Stephanie Grisham mengatakan, Presiden AS Donald Trump telah memperoleh laporan terkait serangan tersebut dan sedang memantau situasi yang berkembang. Saat ini, Menteri Pertahanan Mark Esper, Menteri Luar Negeri Mike Pompeo, dan Wakil Presiden Mike Pence tengah berada di Gedung Putih.

Keamanan Gedung Putih juga ditingkatkan usai serangan Iran tersebut.

Esper sebelumnya mengatakan AS harus mengantisipasi pembalasan dari Iran atas pembunuhan Soleimani. Pembalasan dapat dilakukan Iran melalui kelompok yang mereka dukung di luar negara tersebut maupun tangan mereka sendiri.

“Kami siap untuk segala kemungkinan dan akan menanggapi dengan tepat apa pun yang mereka lakukan," terang dia.

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement